-->




Baitul Mal Abdya Segera Rehab 18 Unit Rumah Dhuafa

15 Juni, 2017, 00.01 WIB Last Updated 2017-06-14T17:01:46Z
ABDYA - Baitul Mal Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dalam waktu dekat segera melakukan penyaluran bantuan rehab rumah duafa dalam wilayah setempat dengan sistem swakelola dengan besaran anggaran per rumah Rp.15 juta.

Kepada LintasAtjeh.com, Rabu (14/06/2017), Kepala Baitul Mal Abdya Hasbi AG didampingi Sekretaris Baitul Mal H. Mansur menyebutkan program rehab rumah bagi kaum dhuafa tersebut tersebar di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Abdya yang sebelumnya sudah dilakukan verifikasi.

“Untuk itu pada tahun 2017 ini setiap kecamatan hanya dapat dua unit rumah yang akan kita rehab sesuai dengan data-data yang telah kita verifikasi langsung. Namun untuk tahun berikutnya akan kita upaya lebih, tentu saja sesuai dengan anggaran,” sebut Hasbi.

Lanjut Hasbi, adapun sistem dan cara kerja penyaluran bantuan tersebut akan diberikan dalam bentuk material berdasarkan survei kebutuhan dari rumah yang akan direhab,sedangkan pengerjaannya akan dilakukan pada Juli bulan depan.

“Pengerjaan rumah langsung dilakukan pihak penerima, sedangkan kita hanya melakukan pengawasan saja,” imbuh Hasbi.

Hasbi juga menyebutkan saat ini pihaknya sedang melakukan penyaluran Zakat, Infaq dan Sadaqah (ZIS) tahun anggaran 2016 penyaluran tahun 2017 tahap satu bersumber anggaran zakat infaq PNS pada jajaran Pemkab Abdya.

“Anggaran penyaluran tahun ini berjumlah Rp.3 Milyar yang diperuntukan untuk fakir, miskin, amil, fisabillilah, ibnu sabil, muallaf dan qharimin yang sudah kita data sesuai persetujuan Dewan Pengawas Syariah Baitul Mal yang diketuai Sekda Abdya,” demikian jelas Hasbi.[ADI S]
Komentar

Tampilkan

Terkini