-->








Menguak Sikap PKPI Menghadapi Pilkada Aceh Selatan 2018

24 Juni, 2017, 14.31 WIB Last Updated 2017-06-24T07:31:31Z
ACEH SELATAN - Dewan Pimpinan Kabupaten Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (DPK PKPI) Aceh Selatan mengingatkan agar terus bekerja dan mengabdikan diri kepada masyarakat Aceh Selatan.


Ketua DPP Aceh Hendri Yono menyampaikan bahwa PKP Indonesia adalah partai pemenang ketiga di Kabupaten Aceh Selatan.

"Artinya PKP Indonesia memiliki 4 (empat) kursi di DPRK Aceh Selatan, tentunya ini satu tanda bahwa kita sangat diterima oleh masyarakat di Aceh Selatan," demikian katanya saat melaksanakan buka puasa dan silaturahmi bersama dengan seluruh kader dan pengurus DPC PKP Indonesia, bertempat di hotel Dian Rana, Kecamatan Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan, Rabu (21/06/2017) lalu.

Ia berpesan, teruslah bekerja dan mengabdikan diri kepada masyarakat Aceh Selatan

"Kita harus sadar bahwa kepercayaan yang masyarakat berikan ini tidak serta merta begitu saja tetapi ini hasil dari kerja nyata kita kepada daerah," ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DPK PKP Indonesia Kabupaten Aceh Selatan Zamzami, ST, menyampaikan bahwa kehadiran PKP Indonesia karena kepercayaan masyarakat. Dan kita harus menyuarakan yang menjadi hak rakyat.

Dijelaskannya, acara ini digelar dengan agenda silaturahmi untuk memperkuat tali persaudaraan antar sesama kader, mengingat kedepan masih banyak PR yang menghadang.

"2018 kita dihadapkan dengan pemilihan bupati, 2019 pemilihan legislatif. Ini ujian berat bagi kita, jika sedikit saja lengah maka kehancuran bagi kita. Peliharalah kepercayaan masyarakat yang dititpkan kepada partai PKP Indonesia," terang Zamzami.

Selain itu, terkait Pilkada Aceh Selatan 2018, Zamzami, ST, mengemukakan untuk saat ini belum menentukan sikap, karena masih dalam tahap penghimpunan informasi.

"Mendengakan pandangan dari ranting di tingkat desa, mereka lebih tahu sosok pemimpin yang diharapkan masyarakat," imbuhnya.
     
Kata dia, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) punya andil besar yaitu memiliki 4 (empat) kursi di DPRK Aceh selatan, juga memiliki satu fraksi penuh serta menduduki wakil ketua DPRK dan beberapa alat kelengkapan DPRK lainnya. Dalam hal maju pada di pilkada yang akan datang, DPK PKP Indonesia Aceh Selatan akan melihat prospek dari kader.

"Jika ada kader yang ingin maju maka kita buka peluang, kalau tidak ada maka peluang koalisi dengan partai lain untuk mendukung satu kandidat akan kita buka, namum intinya untuk saat ini belum ada keputusan dan sikap," tutup Zamzami.[Rls]
Komentar

Tampilkan

Terkini