-->








2 SST Raider Khusus 111 Amankan Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur

13 Juli, 2017, 19.29 WIB Last Updated 2017-07-13T12:29:37Z
ACEH TIMUR - Dua Satuan Setingkat Peleton (SST) Yonif Raider Khusus 111/Karma Bhakti turut dikerahkan untuk mengamankan jalannya acara pelantikan dan pengambilan sumpah Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur, Hasbalah M Thaib dan Syahrul bin Syama'un, bertempat di ruang rapat paripurna DPR Kabupaten Aceh Timur oleh Gubernur Aceh DR. Capt. drh. H. Irwandi Yusuf, M.Sc, Kamis(13/07).

Kapten Inf Chandra Gantina S Komandan Kompi Senapan-A Yonif Raider 111/KB Peudawa yang memimpin pengamanan tersebut menyampaikan kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari protap satuan mengenai protokoler.

"Diminta atau tidak, kami akan menyiapkan dan memberikan pengamanan bagi para pejabat yang tentunya sesuai dengan perintah dari Panglima Kodam IM maupun pimpinan TNI," jelasnya.

Dijelaskannya, pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur melibatkan prajurit Kompi Senapan-A Peudawa Raider Khusus 111/Karma Bhakti yang berada di daerah teritorial wilayah tersebut. Sehingga menjadi bagian tugas dan tanggung jawab TNI-Polri bersama instansi lainnya mensukseskan kegiatan acara pelantikan tersebut.

"Harapannya dengan hadirnya anggota TNI bisa memberikan ketenangan dan keamanan serta kehikmatan selama acara pelantikan tersebut berlangsung. Sehingga kedepan setelah pelantikan pejabat tersebut suasana dan situasi di Kabupaten Aceh Timur tetap kondusif aman dan terkendali, guna membangun kesejahteraan warga Kanupaten Aceh Timur yang baik," Kapten Inf Chandra Gantina S.[Pen IM]
Komentar

Tampilkan

Terkini