-->




Antisipasi Jajanan Berbahaya, Unsur Muspika Himbau Pedagang di SDN Simpang Tiga

11 Juli, 2017, 16.36 WIB Last Updated 2017-07-11T09:36:20Z
ACEH BESAR - Guna mengantisipasi makanan berbahaya bagi kesehatan anak-anak yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar, Muspika Kecamatan Simpang Tiga, Kabupaten Aceh Besar melaksanakan patroli dengan memberikan bimbangan kepada para pedagang jajanan di SDN Simpang Tiga, Selasa (11/07/2017).

Saat memberikan pengarahan dan bimbingan kepada para pedagang, Camat Simpang Tiga  Muhajir,  SSTP,  MPA menghimbau pedagang untuk tetap menjaga kebersihan dan kesehatan jajanan yang dijual.

"Jadilah para pedagang sejati dengan tidak menjual makanan dengan kualitas pangan yang sudah rusak, seperti mengandung borak atau zat pengawet lainnya," himbau Muhajir.

“Ingat, anak-anak adalah generasi penerus bangsa. Jadi, jangan racuni dengan jajanan yang tidak sehat,” tegas Muhajir yang di dampinggi Kapolsek,  Danramil dan para Petugas Kesehatan Puskesmas Kecamatan  Simpang Tiga. 

Muhajir juga menyampaikan kepada para pedagang yang berjualan diluar pagar sekolah agar mulai besok harus berjualan didalam pekarangan sekolah supaya dapat memperhatikan ketertiban dan keselamatan berlalu lintas.

"Untuk keselamatan anak-anak, kami minta para pedagang menjajakan dagangannya didalam lingkungan sekolah," pungkasnya.[DW] 
Komentar

Tampilkan

Terkini