-->








Begini Kemeriahan Lomba Agustusan di Gampong Meunasah Pinto

20 Agustus, 2017, 07.31 WIB Last Updated 2017-08-20T00:31:11Z
ACEH UTARA - Gampong Meunasah Pinto, Kecamatan Muara Batu, Aceh Utara mengadakan lomba 17 Agustus. Ini adalah salah satu untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-72. Lomba dilaksanakan di lapangan sepakbola desa setempat berlangsung dari siang sampai dengan sore hari, Sabtu (19/08/2017).

M. Yanis selaku Ketua Pemuda Gampong Meunasah Pinto mengatakan lomba 17-an setiap tahunnya pasti kita adakan. Karena kegiatan seperti  ini merupakan hal yang sudah menjadi kebiasaan bagi kita semua.

"Kegiatan perlombaan ini adalah salah satu penghibur masyarakat dan anak-anak Gampong Meunasah Pinto," jelas M. Yanis.

Hal lain dijelaskan M. Yusuf Ibrahim selaku Keuchik Meunasah Pinto. Kata dia, dengan diadakan perlombaan seperti ini harapannya, masyarakat dapat mengenang serta menghargai jasa para pejuang yang telah menghadiahi kita Negara Indonesia dengan kemerdekaan seutuhnya.

"Adapun lomba yang diadakan diantaranya lomba rangking 1, lomba mewarnai, lomba makan kerupuk, lomba bawa kelereng dalam sendok, lomba bawa botol diatas kepala, lomba balap karung, lomba bola pusing, lomba pancing botol, lomba bola dangdut, tarik tambang dan yang tak pernah ketinggalan lomba panjat pinang," sebutnya detail sembari menambahkan bahwa perlombaan ini diikuti oleh anak-anak dan para pemuda Gampong Meunasah Pinto.

Kegiatan perlombaan tersebut juga turut dibantu oleh mahasiswa KKN Unsyiah yang berada di Gampong Meunasah Pinto.

"Kami mahasiswa KKN akan selalu ikut andil dalam setiap kegiatan gampong, termasuk salah satuya dalam kegiatan perlombaan ini," kata Muarif, Ketua Kelompok KKN Unsyiah.[*]
Komentar

Tampilkan

Terkini