-->




T. Helmi Bantah Isu Hoax Dirinya Mundur dalam Pilkada Asel 2018

30 Agustus, 2017, 01.36 WIB Last Updated 2017-08-29T18:36:10Z
ACEH SELATAN - Salah satu bakal calon (balon) Bupati Aceh Selatan, Teuku Helmi membantah berita hoax terkait isu dirinya mundur untuk maju dalam pilkada 2018 mendatang.

"Terkait kabar yang berhembus di kalangan masyarakat bahwa dirinya mundur menjadi salah satu bakal calon (balon) dalam pilkada Bupati Aceh Selatan 2018 mendatang itu tidak benar," demikian disampaikan Teuku Helmi kepada LintasAtjeh.com melalui telepon selulernya, Selasa (29/08/2017).

Selain itu, T. Helmi yang merupakan kader Partai Demokrat sampai saat ini terus melakukan sosialisi dengan lapisan masyarakat walaupun ada isu yang mengatakan dirinya mundur.

"Isu ini saya menilai sebuah pencitraan untuk menurunkan popularitas oleh orang yang tidak bertanggungjawab. Yang jelas ini sangat merugikan bagi saya," ucapnya.

Lanjut T. Helmi, kepada masyarakat Aceh Selatan dirinya berharap agar tidak pernah terpengaruh dengan mendengarkan isu-isu hoax yang demikian.

"Saya tidak pernah mundur untuk maju bertarung dalam pesta demokrasi ini. Saya sangat optimis mendapatkan dukungan serta rekomendasi dari semua partai-partai yang ada," pungkas T. Helmi.[FA]
Komentar

Tampilkan

Terkini