-->








Dua Gol Cavani Antarkan Ronaldo Susul Messi Pulang Kampung

01 Juli, 2018, 06.16 WIB Last Updated 2018-06-30T23:16:02Z
LANGSA - Dua gol Edinson Cavani ke gawang Portugal dalam laga 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Fisht, Sochi, Minggu (01/07/2018 ) dini hari, menghantarkan Uruguay melaju ke babak perempat final. 

Lewat penampilan apik, Edinson Cavani sangat pantas mendapat gelar 'Man of The Match' dalam laga tersebut. Karena dua gol yang diceploskan ke gawang Portugal, sukses membawa Uruguay untuk menghadapi Prancis pada babak perempat final di Stadion Nizhny Novgorod, 6 Juli mendatang.

Bomber berusia 31 tahun yang dijuluki El Matador itu mencetak dua gol lewat dua shot on target ke gawang Portugal. Sebuah statistik yang hanya bisa diciptakan seorang penyerang haus gol dan efisien di depan gawang lawan.

Gol pertama Cavani pada menit ketujuh tercipta lewat chemistry yang luar biasa dengan Luis Suarez. Duet yang sudah memperkuat timnas Uruguay sejak 2008 itu menunjukkan kalau mereka duet penyerang terbaik di Piala Dunia 2018 ini.

Gol bermula dari umpan jauh Cavani ke Suarez dari sisi kanan ke sisi kiri. Suarez kemudian mengirim pinpoint pass yang berhasil diteruskan Cavani dengan sundulan ke pojok kanan gawang Rui Patricio.

Skor 1-0 untuk keunggulan Uruguay bertahan hingga wasit meniupkan pluit panjang tanda berakhirnya babak pertama. 

Di awal babak kedua, Portugal yang dikomandoi Cristiano Ronaldo gencar menggempur pertahanan Uruguay. Bermula dari tendangan pojok, Pepe berhasil menciptakan gol bagi Portugal melalui tandukan sehingga mengubah skor 1-1. 

Namun, di menit 62 Cavani kembali berhasil menjebol gawang Portugal melalui tendangan kaki kanannya setelah memanfaatkan umpan dari Rodrigo Bentancur. Cavani yang berada di sisi kanan pertahanan Portugal langsung melepaskan tendangan dan bola bersarang ke pojok kiri gawang yang dikawal Patricio. 

Skor 2-1 untuk keunggulan Uruguay bertahan hingga pertandingan selesai. Dengan hasil akhir tersebut menghantarkan Uruguay ke babak perempat final.[Sm]
Komentar

Tampilkan

Terkini