-->








FPI Muara Tiga Bersyukur Takbir Keliling Kembali Menggema di Pidie

23 Agustus, 2018, 16.09 WIB Last Updated 2018-08-23T09:09:57Z
PIDIE - Dewan Pimpinan Cabang Front Pembela Islam (DPC FPI) Muara Tiga bersyukur karena setelah sekian lama syi'ar takbir tak terdengar, akhirnya FPI bisa menggelar takbir keliling di Kecamatan Muara Tiga Laweueng, Kabupaten Pidie.

"Sejak terbentuknya Laskar FPI di Muara Tiga Laweueng sudah dua tahun lalu barulah terlihat dan terdengar kembali lantunan takbir keliling yang sudah lama tak dilaksanakan," kata Juru Bicara Laskar Pidie Tgk. Syafruddin kepada LintasAtjeh.com, Rabu (22/08/2018).

Menurut, Tgk. Syafruddin, bahwa pawai ini dilakukan setiap hari raya. Disamping untuk syi'ar islam juga untuk mengikat silaturrahmi dalam berbagai komponen.

Oleh sebab itu, lanjut Tgk. Syafruddin, ia berharap kedepan agar semua pihak dapat lebih luas dari bebagai kalangan untuk ikut serta dalam melaksanakan pawai takbir keliling tersebut.

"Saya harap, agar syi'ar islam dapat kita hidupkan kembali secara kesinambungan. Kami keluarga besar DPW FPI Pidie melalui DPC FPI Pidie mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1439 H," pinta Tgk. Syafruddin.

Hadir dalam acara tersebut diantaranya yakni Ketua DPD Aceh Front Santri Indonesia (FSI) Waled Azhar. ZA, Sekjen FSI Pidie Mus Muslyadi, Panglima Laskar Macan Laweung Tgk. Subuti Armia, Perwakilan Rajul Rabithah Alumni Jabal Ulum Tgk. Rahmat Hiadayat, Polsek Muara Tiga, serta Camat Muara Tiga M. Yusuf, S.Sos.

Selain itu, turut bergabung mobil Ambulance Puskesmas Kecamatan Muara Tiga, Imam mukim Lawaeung Tgk Elfiadi, dan sejumlah masyarakat, santri serta tokoh masyarakat yang antusias mengikuti takbir keliling itu.[Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini