-->




Bertepatan Hari Kesaktian Pancasila, 19 Personel Kodim 0117/Aceh Tamiang Naik Pangkat

01 Oktober, 2018, 20.50 WIB Last Updated 2018-10-01T22:19:55Z
ACEH TAMIANG - Bertepatan Hari Kesaktian Pancasila ke-53, Senin (01/10/2018), 19 Personel Kodim 0117/Aceh Tamiang, dinyatakan naik pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat sebelumnya.

Acara Korps Raport Kenaikan Pangkat periode 01 Oktober 2018 dipimpin oleh Dandim 0117/Aceh Tamiang, Letkol Inf Deki Rayusyah Putra, S.Sos, M.I.Pol, dan berlangsung di Aula Makodim setempat.

Dalam amanatnya Dandim 0117/Aceh Tamiang, Letkol Inf Deki Rayusyah Putra, S.Sos, M.I.Pol, menyampaikan bahwa digelarnya acara corp raport kenaikan pangkat bertujuan untuk menghormati dan memberikan penghargaan kepada 19 personel yang telah berprestasi dengan harapan semoga pangkat baru akan melahirkan semangat kerja yang baru juga.

Dandim menambahkan, di kalangan TNI, proses kenaikan pangkat tidaklah mudah, karena harus melewati berbagai ujian yang wajib dilaksanakan, diantaranya seperti ujian kesemaptaan, dan ketangkasan dalam berenang.
Oleh karena itu, terangnya lagi, kenaikan pangkat bagi para prajurit TNI adalah suatu prestasi dalam kedinasan mereka.

"Saya sampaikan kepada para anggota yang mendapatkan kesejahteraan berupa naik pangkat, ini bukanlah merupakan hal yang luar biasa, akan tetapi berkat perjuangan dan dedikasi dalam pelaksanaan tugas selama ini," jelasnya.

Lanjutnya, kenaikan pangkat ini merupakan sebuah prestasi dan juga amanah bagi yang naik pangkat serta merupakan sebuah kebanggaan bagi rekan dan keluarga. Dengan pangkat yang baru ini diharapkan bisa menambah semangat dalam bekerja.

"Kepada ibu-ibu persit, saya ucapkan selamat atas kenaikan pangkat suaminya, karena tanpa ada dukungan dan motivasi dari ibu-ibu sekalian mustahil suami dapat berhasil dalam melaksanakan tugas," demikian kata Dandim 0117/Aceh Tamian.[ZF]
Komentar

Tampilkan

Terkini