Lhokseumawe - Warga Gampong Krueng Jawa, Kecamatan Geureudong Pase, Kabupaten Aceh Utara dikejutkan dengan temuan sosok mayat berjenis kelamin laki-laki, Jum'at (12/9) sekitar pukul 15:00 WIB.
Informasi yang dihimpun Lintasatjeh.com, mayat tanpa identitas itu ditemukan oleh pekerja PT. Satya Agung di kawasan perkebunan Karet, Bukit Amin areal PT Satya Agung, Gampong Krueng Jawa, Kecamatan Geurudong Pase, Kabupaten Aceh Utara.
Mayat kakek-kakek yang diperkirakan usianya sekitar 60 tahun itu diduga adalah korban pembunuhan dengan cara digorok.
Saat ditemukan, korban berlumuran darah dengan mengenakan pakaian berwarna putih lengan panjang dan celana panjang warna biru.
Saat ini korban masih berada di TKP dan belum dievakuasi, karena menunggu Tim Forensik Polres Lhokseumawe datang ke TKP dan TKP telah diamankan oleh anggota Koramil 28/GRP dan Polsek Geureudong Pase & Ap intel. (01)