-->




Box Pintu Masuk PPI Ujung Serangga Rusak, Dibiarkan?

17 Mei, 2017, 17.55 WIB Last Updated 2017-05-17T10:55:51Z
ABDYA - Beton bertulang pra-cetak (Box Culvert) arah pintu masuk kompleks Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Ujung Serangga, Kecamatan Susoh, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dibiarkan rusak.Akibatnya banyak warga terganggu saat melewati jalan tersebut.

Pantauan LintasAtjeh.com, Rabu (17/05/2017), akses pintu masuk menuju PPI Ujong Serangga yang sering digunakan nelayan, pedagang ikan hingga masyarakat  semakin parah yang diakibatkan oleh lubang besar yang rusak dari box culvert yang dibangun untuk memperlancar saluran air di sekitar lokasi PPI.

Tidak hanya itu, beton bertulang pra-cetak juga digunakan untuk mempermudah pengendara serta pejalan kaki melintasi pintu masuk kompleks PPI. Namun kondisinya saat ini semakin memprihatinkan, bahkan terkesan dibiarkan.

Sementara itu, informasi yang dihimpun dari salah seorang nelayan, M. Isa mengakui kondisi tersebut telah berlangsung sejak beberapa bulan terakhir. Akibatnya kendaraan hingga pejalan kaki kesulitan melintasi jalan itu.

“Kerusakan itu terjadi ketika adanya proyek di kompleks PPI dengan menggunakan kendaraan berbadan besar. Bahkan mobil pengangkut batu gajah juga melintasi jalan tersebut," katanya.

Tidak hanya M. Isa, tetapi Imran pedagang ikan lainnya juga berkata hal yang sama. Akibat sering dilintasi truk-truk besar yang berkapasitas lebih, box culvert yang dibangun untuk para nelayan dan pedagang jadi rusak.

“Kami minta box culvert yang rusak tersebut segera dibangun agar lalu lintas di pintu masuk PPI Ujong Serangga normal seperti biasa lagi," demikian pinta Imran.[ADI S]
Komentar

Tampilkan

Terkini