-->








Hendri Yono: PKPI Turun Untuk Menjaring Kandidat Pilkada 2018

14 Mei, 2017, 22.36 WIB Last Updated 2017-05-14T15:36:29Z
ACEH SELATAN - Pilkada Aceh Selatan 2018 memang baru akan bergulir beberapa bulan kedepan namun sejumlah partai politik dan nama kandidat yang akan meramaikan perhelatan pesta demokrasi rakyat lima tahunan sudah melakukan gerilya politik.

Demikian juga partai politik PKP Indonesia versi Hendro Priyono sudah melakukan manuver politik di daerah berjuluk Kota Pala ini.

"Kita sedang turun ke daerah untuk menampung aspirasi serta menjaring nama kandidat maupun kader yang akan kita usung pada pilkada 2018," demikian kata Ketua DPP PKPI Aceh Hendri Yono didampingi Ketua DPK PKPI Aceh Selatan Zamzami serta beberapa pengurus dan kader kepada sejumlah wartawan di Tapaktuan, Minggu (14/05/2017).

Lanjut dia, kita belum menentukan calon mana yang akan diusung pada Pilkada 2018. Namun kita sudah melakukan komunikasi kepada semua pihak.

"Nama-nama kita sudah ada, namun kita akan survey popularitas dan elektabilitasnya. Kita juga terus menjalin komunikasi dengan partai politik dan dengan sejumlah nama calon yang muncul," tandasnya.

"Peluang semua sama untuk semua calon karena politik itu dinamis. Namun untuk menentukan kandidat mana yang didukung dan diusung tergantung kepada pengurus DPK PKPI Aceh Selatan karena yang lebih tahu mana yang terbaik berdasarkan mekanisme partai," terang Hendri Yono.[Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini