-->




Disdik Abdya Gelar UNBK Paket B dan C

13 Oktober, 2017, 14.24 WIB Last Updated 2017-10-13T07:24:13Z
ABDYA - Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk paket B dan paket C yang jumlah peserta keseluruhannya sebanyak 137 orang dari dua PKBM yang ada di Abdya.

Data yang dihimpun LintasAtjeh.com, Jum'at (13/10/2017), dari Ketua Pelaksana UNBK Daerah Abdya, Ubairizal, ST, menyebutkan, UNBK Paket B dan Paket C digelar selama tiga hari berturut-turut dari hari Jum'at sampai Minggu di tiga sekolah berbeda yaitu SMKN 1, SMA Harpa dan SMAN Tunas Bangsa.

"Kita hanya memfasilitasi dan memastikan saja UNBK untuk Paket B dan C yang dilaksanakan berjalan sesuai harapan, aman, tertib dan lancar. Selebihnya ada pengawasan dari setiap PKBM dan dipantau langsung petugas dari provinsi," sebut Ketua Pelaksana Ubairizal yang juga Kabid Pendidikan Dasar pada Disdik Abdya.

Sementara itu, Ketua Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Tabina Umat Kecamatan Kuala Bate, Drs. Akmal Abdali kepada LintasAtjeh.com menjelaskan, dari PKBM Tabina Umat Kuala Bate hanya mengikuti UNBK Paket C saja dengan jumlah peserta sebanyak 40 orang dengan latar belakang peserta yang  beragam.

Dilanjutkan Akmal, UNBK tahun ini peserta tidak hanya dari PKBM Tabina Umat tetapi PKBM Mawardani Kecamatan Blangpidie yang diketuai Lillis Suryani juga mempunyai peserta lebih banyak,  dengan jumlah peserta untuk Paket C 60 peserta dan Paket B 37 peserta.

Sambungnya lagi, adapun mata pelajaran yang di UNBK-kan untuk Paket C meliputi pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, PKN, Sosiologi dan Geografi sedangkan untuk Paket B meliputi mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, PKN, IPS dan IPA.

"Kita berharap semua peserta fokus dan serius dalam mengikuti setiap mata pelajaran agar hasil yang diperoleh nantinya maksimal. Syukur-syukur bisa lulus semua, untuk itu diperlukan kehati-hatian peserta dalam menjawab setiap soal yang ada," sebut Akmal.

Di lokasi UNBK Paket B dan C, hal senada juga diungkapkan Pemantau dari Provinsi Aceh, Muhammad Nur dan Noval. Pihaknya meminta kepada peserta ujian untuk teliti dan jeli dalam menjawab sejumlah soal yang diajukan. Apalagi soal antara peserta yang satu dan yang lain berbeda-beda, jika ditemukan soal yang tidak dimengerti maka jangan malu bertanya kepada pengawas yang telah ditunjuk dinas.

"Pihak berharap UNBK Paket B dan C di Kabupaten Aceh Barat Daya berjalan sesuai harapan tanpa ada kekurangan," ujar M. Nur.[ADI S]
Komentar

Tampilkan

Terkini