-->








Diwarnai Tembakan, Polres Nagan Raya Pecahkan Suasana Khidmat HUT TNI ke-72

05 Oktober, 2017, 20.54 WIB Last Updated 2017-10-05T13:54:34Z
NAGAN RAYA - Ada yang lain dari peringatan HUT TNI ke-72 tahun 2017 di Kabupaten Nagan Raya. Pasalnya, suasana khidmad selama upacara berlangsung, tiba-tiba datang serombongan mobil Rantis milik Brimob dan sepede motor merangsek ke tengah -tengah podium upacara, Kamis (05/10/2017).

Hal ini membuat sebagian para hadirin kaget, pun Bupati Nagan Raya, Drs. H. T. Zulkarnaini sempat terbangun dari kursi. Ternyata rombongan ini adalah personel dari gabungan Brimob dan Polres Nagan Raya.

Setelah melakukan penghormatan personel ini membuka spanduk yang isinya "POLRES NAGAN RAYA DAN BRIMOB MENGUCAPKAN DIRGAHAYU TNI KE 72" sambil melepaskan tembakan ke udara.

Sontak kejadian ini membuat decak kagum dan diiringi tepuk tangan yang riuh dari para hadirin.

"Kegiatan tadi merupakan surprise kepada TNI yang hari ini merupakan hari jadinya. Semoga dengan kejutan tadi menambah keakraban dan soliditas antara TNI dan POLRI. Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia....Bersama Rakyat TNI Kuat," ujar Kapolres Nagan Raya AKBP Mirwazi, SH.

Dalam kesempatan itu pula perwakilan 2 orang Polwan personel Polres Nagan Raya memberikan cindera mata yang langsung diserahkan kepada Dandim 0116/Nara disaksikan Bupati Nagan Raya, Kapolres Nara, Danki Brimob Subden III C dan Ketua DPRK Nagan Raya.[Pen IM]
Komentar

Tampilkan

Terkini