-->

Dinas Pariwisata Asel Gelar Sosialisasi Pembentukan Forum Komunikasi dan Pelaku Industri

22 Desember, 2017, 01.30 WIB Last Updated 2017-12-21T18:30:54Z
ACEH SELATAN - Dinas Pariwisata Aceh Selatan menggelar sosialisasi pembentukan forum komunikasi antar pelaku industri pariwisata dan budaya kepada Pengusaha Hotel, Cafe dan pengurus organisasi pelaku wisata.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di objek wisata Tapak Tuan Tapa Gampong Pasar, Kecamatan Tapaktuan dibuka oleh Sekretaris  Dinas Pariwisata Aceh Selatan, Teuku Irfansyah, ST. Kamis. (21/12/2017)

Narasumber dalam acara tersebut adalah Drs. H. Yulizar, MZ, mantan Kepala Bidang (Kabid) Wisata Dinas Parawisata Aceh Selatan yang saat ini menjabat Kabid Politik Dalam Negeri di Kesbangpol Aceh Selatan.  

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Asosiasi Pengusaha Hotel Indonesia (APHI) Aceh Selatan, H. Asfit Azis, Ketua Asosiasi Pelaku Parawisata Indonesia (Asppi) Aceh Selatan, Mayfendri dan Ketua Komunitas Wisata Tuantapa, Muchsin, ST.

Sekretaris Parawisata Aceh Selatan, Teuku Irfansyah dalam sambutannya mengatakan, pengembangan wisata di daerah ini bukan hanya  peran pemerintah saja, tetapi juga perlu peran masyarakat.

"Kita merasa malu kepada adik - adik dari HMI Bali yang datang ke Aceh Selatan baru - baru ini. Mereka sangat terkejut melihat potensi wisata kita yang sangat indah, tetapi kurang dilengkapi fasilitas dan promosi," ujarnya.

Selain itu, ia mengharapkan peran elemen masyarakat baik Pengusaha Hotel, Cafe dan pelaku wisata agar ikut membenahi sektor wisata di Aceh Selatan, sehingga menarik kunjungan wisatawan.

"Ini menjadi tugas kita bersama untuk membenahi dan mempromosikan potensi wisata di daerah ini agar potensi wisata kita lebih terkenal,  baik di tingkat provinsi, nasional maupun  internasional," tandasnya.[FA]
Komentar

Tampilkan

Terkini