-->








KIP Lantik 54 Anggota PPK dan 780 PPS Aceh Selatan

10 Maret, 2018, 00.56 WIB Last Updated 2018-03-09T17:56:29Z
ACEH SELATAN -  Sebanyak 834 orang angota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dilantik oleh Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Selatan, berlangsung di Aula Gedung Rumoh Agam, Gampong Hilir, Tapaktuan, Jum'at (09/03/2018).

Pelantikan tersebut terdiri dari 54 orang anggota PPK dan 780 orang anggota PPS dalam rangka mensukseskan penyelenggaraan pemilihan calon legislatif (Pileg) dan pemilihan umum (Pemilu) 2019.

Dalam sambutannya, Ketua KIP Aceh Selatan, Khairunnis Absyir menyampaikan dalam mewujudkan kedaulatan rakyat dan kebebasan dalam berdemokrasi maka diaplikasikan dalam bentuk pemilihan umum. Tentunya keberlangsungan pemilihan umum yang dicita-citakan oleh rakyat tergantung pada kejujuran dan keadilan pihak penyelenggara.

"Kita semua sudah diberikan amanah besar oleh rakyat untuk menyukseskan pemilihan umum di tahun 2019. Maka baik buruknya pemilu kedepan tergantung kepada penyelenggara pemilu, baik itu KPU hingga ke PPS," ungkapnya.

Dalam kesemptan itu, Khairunnis juga berpesan agar anggota PPK dan PPS tetap menjaga netralitas dan independensi sebagai penyelenggara.

"Maka ciptakanlah Pemilu adil, jujur dan damai. Sebab PPK dan PPS memiliki peran strategis dalam memberikan pencerdasan politik kepada masyarakat. Maka jaga netralitas dan sinergitas dengan semua pihak jangan pernah bermain mata dengan mereka para peserta pemilu," pesan Khairunnis Absyir.

Acara yang berlangsung sejak pukul 15.00 WIB, ikut dihadiri oleh anggota Komisoner KIP Aceh Selatan, Sekda Nasjuddin, Panwaslih, perwakiln Kapolres dan anggota PPK dan PPS lainnya.[FA]
Komentar

Tampilkan

Terkini