-->








Kamu Harus Tahu!!! Ini 3 Obat Asam Lambung Kronis yang Ada di Apotek Terdekat

04 November, 2020, 18.06 WIB Last Updated 2020-11-04T11:06:13Z

Ilustrasi Asam Lambung /healthline.com/


LINTAS ATJEH | BANYUWANGI - Pernahkah Anda merasakan rasa sakit hingga ke kerongkongan akibat asam lambung yang terlalu tinggi?


Kadar asam lambung yang terlalu tinggi dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Ciri-ciri asam lambung meningkat pun bisa dilihat dari sejumlah gejala yang muncul pada tubuh.


Asam lambung merupakan salah satu zat yang terdapat di tubuh kita terutama di lambung, fungsinya sendiri adalah untuk membantu melakukan pencernaan makanan yang kita makan sehingga mempermudah untuk dicerna.


Akan tetapi, jika kadar asam lambung terlalu tinggi justru akan menimbulkan rasa sakit. Rasa sakit akibat tingginya kadar asam lambung dalam tubuh disebut dengan GERD.


GERD atau (penyakit refluks gastroesofagus) merupakan suatu keadaan di mana cairan asam lambung keluar dari lambung mengiritasi esfofagus (bagian yang menghubungkan tenggorokan dengan lambung).


Kondisi ini menyebabkan gejala dari yang ringan hingga sedang-berat seperti serangan jantung yang menyebabkan rasa tidak nyaman di uluhati.


Umumnya, kondisi ini terjadi pada penderita asam lambung kronis. Untuk mengurangi rasa sakit yang terpikirkan adalah mengonsumsi obat-obatan tertentu.


Dilansir dari berbagai sumber oleh ringtimesbanyuwangi.com, berikut adalah jenis obat untuk menurunkan tingginya kadar asam lambung pada tubuh.


1. Antacid


Antasida ini berguna untuk menetralkan asam lambung dan untuk mengurangi keluhan gejala GERD. Contoh obat yang bisa kamu beli di apotik adalah Mylanta.


Selain Mylanta, Anda juga dapat membeli produk lain dengan fungsi yang sama dan harga yang bervariatif. Dari puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah.


Seperti Gavison Extra Strenght Antacid 100 tablet dijual dengan harga Rp549 ribu. Harga bisa berubah sesuai dengan lokasi dan apotek yang Anda kunjungi.


Namun jika Anda terlalu sering mengonsumsi obat ini efek yang dapat ditimbulkan berupa diare dan sembelit.


2. H2 Blocker


Fungsi H2 blocker ini adalah menurunkan produksi dari asam lambung kamu. Dan obat ini membantu menyembuhkan rasa sakit di daerah kerongkongan yang ditimbulkan oleh Gerd.


Contoh obat ini adalah ranitidine HCL kemasan 150 mg dijual dengan harga Rp25 ribu.


Selain itu Anda juga dapat membeli cimetidine tablet kemasan 200 mg dijual dengan harga Rp38 ribu.


3. Proton Pump Inhibitors (PPIs)


Obat ini digunakan untuk menurunkan jumlah asam lambung. Pada penderita GERD, obat ini lebih baik dibandingkan H2 blocker.


Obat ini lebih sering diresepkan oleh dokter untuk perawatan GERD jangka Panjang. PPI ini dapat diminum pada waktu perut kamu kosong.


Contoh obat ini adalah lansoprazole dengan kemasan 30 mg dan dijual dengan harga Rp30 ribu. Selain itu Anda juga dapat mengonsumsi esomeprazole yang dijual dengan harga Rp42 ribu rupiah.


Harga di atas bisa berubah, sesuai dengan lokasi dan apotek yang menjual produk tersebut.[ringtimesbanyuwangi]

Komentar

Tampilkan

Terkini