-->




Tim Rumoh Aspirasi Teuku Riefky Harsya Tour ke Gayo Lues

25 November, 2020, 18.59 WIB Last Updated 2020-11-25T11:59:25Z

LINTAS ATJEH | GAYO LUES - Pandemi Covid-19 memaksa semua aktivitas dilakukan di rumah, termasuk proses belajar mengajar. Proses belajar jarak jauh memiliki berbagai permasalahan, di antaranya kesulitan keterbatasan gawai yang dimiliki siswa, jaringan internet,  dan kuota.


Saat ini dibutuhkan solusi dan bantuan yang tepat bagi para siswa untuk kelancaran belajar mereka. Beasiswa Program Indonesia Pintar menjadi salah satu solusi bagi para siswa di tengah pandemi untuk membantu kelancaran proses belajar.


Tim Rumoh Aspirasi Teuku Riefky Harsya (TRH) menggelar tour ke Gayo Lues  guna penyerahan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP),  yang diusulkan Teuku Riefky Harsya DPR-RI melalui Kemendikbud Republik Indonesia tahun anggaran 2020. Bantuan tersebut menyasar siswa SD, SMP, SMA dan SMK.


Penyerahan dan sosialisasi beasiswa PIP tersebut dilakukan tim TRH di Pesantren Bustanul Arifin, Desa Penosan, Kecamatan Blang Jeurango Kabupaten Gayo Lues, Selasa (25/11/2020).


Tenaga Ahli Teuku Riefky Harsya, Aidil Mashendra, S.Sos., S.Pd., CH USA, mengatakan saat ini, Tim TRH sudah menyerahkan dan sosialisasi beasiswa PIP di Gayo Lues. 


"Dan menghimbau agar kedepannya para wali siswa mengajukan dan memberikan data seakurat-akuratnya agar mudah di proses oleh Tim Rumoh Aspirasi TRH," demikian ujarnya.


Sementara Hendri selaku Kordinator Tim TRH juga menghimbau kepada wali siswa penerima beasiswa agar cepat mengumpulkan formulir beasiswa agar mudah dikirimkan ke Rumoh Aspirasi.


Kemudian Ketua DPC Demokrat, Rajudin juga mengapresiasi dan berharap agar kedepannya kuota untuk Gayo Lues bisa ditambah.


“Semoga saja program bantuan selanjutnya jumlah yang diberikan bisa bertambah,” tuturnya.


Sedangkan, salah satu wali murid, Mulia Intan Sari berterimakasih kepada Teuku Riefky Harsya dan berharap tiap tahunnya beasiswa ini bisa tetap berlanjut.

Kemudian Nurhayati, salah satu siswi SMP Bustanul Arifin juga mengatakan beasiswa ini sangat membantu untuk kebutuhan membeli perlengkapan sekolah di tengah pandemi untuk membantu kelancaran proses belajar.


"Saya juga berharap Pak Riefky bisa terus berkontribusi untuk pelajar," pintanya.[*/Red]

Komentar

Tampilkan

Terkini