-->

Kesaksian Geuchik Bili Aron: Pasca DOM Dicabut, Rumoh Geudong Dibakar Massa

25 Juni, 2023, 19.17 WIB Last Updated 2023-06-25T12:17:38Z
LINTAS ATJEH | PIDIE - Pasca lahan di Rumoh Geudong dibersihkan oleh Pemkab Pidie menjelang kunjungan kerja Presiden RI, Ir Joko Widodo, beredar berbagai informasi dan kabar tak sedap, seakan-akan Rumoh Geudong sengaja dihancurkan. Padahal menurut kesaksian masyarakat di sana, Rumoh Geudong sudah duluan dihancurkan dengan cara dibakar oleh massa.

"Pasca dicabutnya DOM di Aceh pada tahun 1998 dilakukan pembakaran terhadap Rumoh Geudong oleh masyarakat setempat dan juga warga tetangga," ujar Fakhrurazi, Geuchik Gampong Bili Aron dalam rilis pers yang diterima redaksi media ini, Ahad (25/06/2023).

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM 

Lanjut dia, alasan pembakaran tersebut dikarenakan warga emosi serta spontanitas dengan kegiatan selama berlakunya DOM terutama di rumah tersebut dijadikan tempat menahan masyarakat yang dianggap terlibat AM (Aceh Merdeka).

Selaku tuan rumah pihaknya siap menerima kunjungan Presiden RI, Ir. Joko Widodo nantinya. Memang kondisi saat ini terjadi pro dan kontra terkait dengan rencana pembangunan mesjid di lokasi Rumoh Geudong, namun pihaknya menerima saja demi kemaslahatan umat atau kepentingan banyak orang.

"Intinya tetap mendukung kelancaran rencana kunjungan Presiden RI di Rumoh Geudong di Gampong Bili, Kecamatan Glumpang Tiga, Kabupaten Pidie," ungkapnya.[*/Red]

.
Komentar

Tampilkan

Terkini