-->








"Istana Kecil" Maya akan Dibangun Sampai Selesai

19 April, 2017, 01.05 WIB Last Updated 2017-04-18T18:05:28Z
JAKARTA - Senator Aceh, Fachrul Razi, MIP, sudah menyatakan niat tulusnya untuk membangun 'Istana Kecil Maya'. Mimpi Maya Julianti (18), siswi kelas II SMAN Seunuddon, Aceh Utara, segera terwujud karena sejak Senin (17/04/2018), pembangunan rumahnya sudah dimulai.

"Insha ALLAH 'Istana Kecil Maya' akan dibangun sampai selesai dan lengkap dengan instalasi listrik serta sanitasinya," ujar Fachrul kepada LintasAtjeh.com melalui pesan whatsapp messenger, Rabu (19/04/2017).

Jika pun ada datang bantuan dalam proses pembangunan rumah tersebut, kata Fachrul Razi, saya menyarankan agar bantuan dapat disalurkan dalam bentuk bantuan usaha untuk Ibu Maya.

"Alhamdulillah dana untuk membantu rumah Maya sudah siap untuk dapat kita bangun sampai selesai. Kemarin saya sudah transfer Rp.15 juta untuk membeli bahan bangunan pada tahap pertama," ungkapnya.

Masih kata dia, alhamdulillah biaya ongkos tukang sebesar Rp. 9 juta sampai selesai di luar dari atap. Dan sisanya akan dikirim per tahap sampai rumah selesai.

"Hari ini adalah hari kedua pembangunan rumah Maya. Kemarin (Senin_red) adalah hari pertama dibangun. Hari kedua, pasir dan beberapa bahan bangunan sudah masuk. Sementara hari pertama masih dilakukan pembersihan lokasi tempat dibangun dengan memotong beberapa pohon kelapa yang berada di lokasi tempat dibangun. Serta tukang juga telah melakukan pengukuran untuk bangun pondasi," ujarnya.

"Setelah rumah selesai baru kita lakukan serah terima kunci. Saya harap bulan Mei rumah sudah selesai. Saya tidak tahu persis berapa dana yang akan habis dengan tipe 36 permanen. Namun, kita akan berusaha tuntas membangun "Istana kecil" untuk Maya dan adiknya. Mari kita berdoa agar mimpi Maya segera terwujud," demikian ungkap Senator Aceh, Fachrul Razi, MIP.[Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini