-->








Inilah Kemeriahan Perayaan HUT RI di RSCM PTP-N I Langsa

20 Agustus, 2017, 03.56 WIB Last Updated 2017-08-19T21:31:21Z

LANGSA – Dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke- 72, PT. Cut Meutia Medika Nusantara mengadakan berbagai kegiatan perlombaan yang diikuti seluruh karyawannya di Halaman Rumah Sakit Cut Meutia PTPN 1 Langsa Sabtu (19/08/2017).


Acara yang bertemakan “Dengan Semangat Perlombaan Olah Raga dan Seni Dalam Rangka Menyambut HUT Ke-72 Mari Kita Tingkatkan Motifasi Kerja dan Team Work Yang Baik” diadakan berbagai kegiatan perlombaan tersebut diantaranya, Lomba Kebersihan, Lomba Karaoke, Lomba Dance Cuci Tangan, Lomba Anak-Anak, Lomba Lari Estafet Bendera, Lomba Terompa dan Lomba Lari Goni.

Komisaris PT. Cut Meutia Medika Nusantara, Sayid Abdurrahman dalam kata sambutannya mengatakan, HUT Kemerdekaan RI ke 72 ini merupakan hari yang sangat bersejarah dan tidak pernah untuk dilupakan. Karena berkat adanya perjuangan para Pahlawan kita sehingga Indonesia telah bebas dari cengkraman penjajah yang menindas dan merendahkan martabat serta merampas hak asai bangsa Indonesia.

Lebih lanjut Sayid menyampaikan bahwa dengan perjuangan para pahlawan indonesia yang tak kenal lelah, putus asa, mengorbankan harta benda, mencucurkan keringat, bermandikan darah bahkan mempertaruhkan nyawa dengan secara terus menerus berjuang tidak mengenal kata menyerah, maka kita sebagai generasi penerus, hendaknya mengungkapkan rasa “Syukur” yang sedalam-dalamnya atas anugerah Kemerdekaan Indonesia ini dengan terus belajar dan bekerja yang giat sesuai dengan profesi masing-masing.

"Marilah dengan sepenuh hati meningkatkan Kompetensi diri kita untuk berperan aktif mewujudkan cita-cita bersama dengan membudayakan kejujuran, ketulusan dan keikhlasan yang dilandasi dengan Integritas tinggi, bersinergi, saling membantu satu sama lain, saling menghargai sekecil apapun kerja sejawat kita," Kata Sayid Abdurrahman.

“Dengan semangat para pejuang negeri ini, kita tingkatkan kinerja di RSCM sebagai mengisi kemerdekaan,” imbuhnya.

Sementara itu, Direktur PT. Cut Meutia Medika Nusantara, Edi Purnomo menyampaikan bahwa dalam memperingati HUT RI ke-72 tahun ini, PT. Cut Meutia Medika Nusantara memeriahkan acara dengan melibatkan seluruh Karyawan dan batihnya untuk bersama sama berperan dalam berbagai perlombaan yang mengarah untuk menjalin silaturahmi, membangun kebersamaan atau Solidaritas tim, agar senantiasa patuh dan taat kepada pimpinan.

"Hal ini tidak terlepas dari nilai-nilai agama Islam yang mengajarkan pola hidup bersih dan sehat. Dimana untuk menegakkan tiang agama berupa Sholat Lima waktu yang didalam nya terkandung nilai-nilai untuk taat pada pimpinan (Imam), satu niat, gerak dan tujuan, mengatur shaf dalam barisan dimulai dari cuci bersuci," ujarnya.[SM/Mahfud]
Komentar

Tampilkan

Terkini