-->




PT Cahaya Mas Global Kopi Ikut Perhelatan The 14th China-ASEAN Expo 2017

24 September, 2017, 20.58 WIB Last Updated 2017-09-24T13:58:23Z
BANDA ACEH - Kementerian Perdagangan Republik Indonesia memboyong lima puluh tiga perusahaan dan UKM dari Indonesia untuk mengikuti perhelatan 14th China-ASEAN Expo (CAEXPO) dan The 14th China-ASEAN Business and Investment Summit (CABIS), yang diselenggarakan di Kota Nanning, China, pada 12-15 September 2017.

Salah satu perusahaan yang diboyong oleh Kementerian Perdagangan Republik Indonesia adalah perusahaan penjual kopi luwak asli Indonesia, yang berkantor di Jalan Kebun Raja, Simpang tujuh Ulee Kareng Banda Aceh, yakni PT Cahaya Mas Global Kopi.

Wakil Direktur PT. Cahaya Mas Global Kopi, Nurhalim ST, kepada LintasAtjeh.com, Minggu (24/09/2017) mengatakan, sangat bersyukur karena perusahaan mereka dapat ikut serta pada perhelatan pameran yang digelar rutin setiap tahunnya. Karena acara tersebut bertujuan sebagai platform 'business matching' antara pelaku usaha dari 10 negara di kawasan ASEAN dan importir dari China selaku tuan rumah.

Nurhalim menjelaskan, saat digelarnya pameran tersebut sangat banyak sekali pengunjung yang menghandiri stand PT. Cahaya Mas Global Kopi. Hal ini merupakan sesuatu yang bersifat positif, mengingat promosi merupakan ujung tombak untuk memperkenalkan barang dan jasa Indonesia di pasar internasional.

"Peluang dalam CAExpo ini dapat memberikan kesempatan baik untuk memulai interaksi bisnis, memperluas pasar di China, dan meningkatkan perdagangan ekspor Indonesia," demikian ungkap Wakil Direktur PT. Cahaya Mas Global Kopi, Nurhalim ST.

Visi & Misi PT. Cahaya Mas Global Kopi:

1). Melestarikan dan mempertahankan kopi luwak sebagai hasil bumi yang sangat nikmat dari Indonesia.
2). Memperkenalkan kopi luwak asli Indonesia ke berbagai belahan dunia.
3). Memanjakan para pecinta kopi luwak dari berbagai kalangan dengan produck yang berkualitas tinggi dan rasa kopi yang sangat nikmat.
4). Mensejahterakan para petani kopi di seluruh indonesia.[Zf]
Komentar

Tampilkan

Terkini