-->








Tuding Walikota Psikopat, Partai Aceh Langsa Bakal Polisikan Ketum PPWI

27 September, 2017, 15.49 WIB Last Updated 2017-09-27T08:49:05Z
Walikota Langsa (IST)
LANGSA - Partai Aceh (PA) Kota Langsa sesalkan pernyataan ketua umum PPWI nasional di sejumlah media massa yang menuding Walikota Langsa sebagai psikopat. Menurut Sekretaris Partai Aceh Furqan Ibrahim, tudingan tersebut sangat tidak berdasar dan juga tidak bisa diterima.

"Kami melihat pernyataan Wilson Lalengke (Ketua Umum PPWI nasional) di sejumlah media online sama sekali tidak berdasar. Karena tujuan Walikota Langsa sendiri mengeshare video sadis via WhatsApp yang menggambarkan kekerasan itu untuk mengunggah nurani kita (manusia) supaya tidak ada lagi kekerasan seperti itu," kata Furqan kepada sejumlah wartawan, Selasa 26 September 2017.

Dia menjelaskan video yang di share oleh walikota ketika itu tidak bermaksud untuk sebuah ancaman kepada oknum tertentu. Sebab, katanya, video itu ia dikirim oleh temannya via WhatsApp dan kemudian ia membagi kembali kepada teman lain di kontak WhatsApp miliknya.

"Jadi tidak hanya oknum wartawan itu saja yang dibagikan video sadis oleh Tgk. Usman Abdullah (Walikota Langsa)," ungkapnya.

Oleh sebab itu, partai pengusung Usman Abdullah-Marzuki Hamid menilai tudingan Wilson Lalengke terhadap Walikota Langsa  bagian dari pembunuhan karakter, hate speech serta pencemaran nama baik.

"Ini pencemaran nama baik, kita telah berencana melaporkan kasus ini kepada polisi," kata sekretaris Partai Aceh ini, seraya berharap seluruh tim pemenangan untuk mengumpulkan semua barang bukti.[*]
Komentar

Tampilkan

Terkini