-->








Di Lokasi Cetak Sawah Baru Bakotim, Kodim Asel Sukses Panen Padi Perdana

28 Maret, 2018, 08.17 WIB Last Updated 2018-03-28T01:17:20Z
ACEH SELATAN - Program perluasan cetak sawah baru yang dilaksanakan oleh Kodim 0107/Aceh Selatan sudah menuai hasil seperti yang diharapkan Pemerintah Pusat.

Kesuksesan yang diraih Kodim 0107/Asel ditandai dengan panen padi perdana setelah usai pengerjaan perluasan cetak sawah baru di berbagai lokasi seperti wilayah Koramil Labuhanhaji Barat, Koramil 06/Kluet Utara dan Koramil 07/Kluet Selatan.

Ditambah hari ini, Selasa (27/03/2018), bertempat di lokasi cetak sawah baru Desa Ujung Pulo Cut, Kecamatan Bakongan Timur, Koramil 08/Bakongan kembali melaksanakan panen padi perdana.

Tampak hadir di lokasi, Dandim 0107/Asel diwakili Kasdim Mayor Inf Ferdinand, Danramil 08/Bakongan Kapten Inf Endang Ruhiyat beserta anggota, Camat Bakotim Isnianto Afrizal, SE, Kapolsek diwakili Briptu Alamsyah.

Kemudian hadir juga Kepala Badan Penyuluh Pertanian (BPP) Bakotim Maimun, Keuchik Desa Ujung Pulo Cut Junaidi, Poktan Blang Pelita Yulizar. Tak ketinggalan Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 08/Bakongan.

Dalam kata sambutannya, Kasdim Mayor Inf Ferdinand mengatakan bahwa apapun yang telah dilakukan Kodim Aceh Selatan melalui Koramil 08/Bakongan dapat membantu masyarakat, khususnya para petani yang ada di Kecamatan Bakongan Timur ini.

"Semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dipergunakan sebaik mungkin untuk pertanian dalam pencapaian kedepan. Mari sama-sama kita sukseskan program swasembada pangan ini," ujar Kasdim.

Sementara, Kepala BPP Kecamatan Bakongan Timur, Maimun mengucapkan ribuan terimakasih kepada TNI, khususnya Kodim 0107/Asel melalui Koramil Bakongan telah sukses menjalankan projek bidang pertanian yaitu melakukan perluasan cetak sawah baru di Desa Ujung Pulo Cut seluas lebih kurang 22 hektar.

"Kami dari Dinas Pertanian Kecamatan Bakongan Timur akan selalu siap membantu dan terus berkoordinasi dengan Danramil serta Babinsa di lapangan dalam menjalankan program pertanian yang sudah dipelopori oleh TNI," sebutnya.

Selain itu, pihak BPP juga akan terus mendorong Poktan yang ada di wilayah Kecamatan Bakongan Timur ini agar tetap semangat dalam pertanian.

"Harapan kami, tujuan utama kita dapat tercapai yaitu mensukseskan swasembada pangan dan ketahanan pangan nasional serta mewujudkan masyarakat yang sejahtera," demikian pungkas Kepala BPP Bakotim, Maimun.[Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini