-->








Waled Marhaban dan Fachrul Razi Imbau Masyarakat Aceh Hindari Fitnah

19 November, 2018, 21.38 WIB Last Updated 2018-11-19T14:38:37Z
MADINAH - Senator Aceh H. Fachrul Razi, MIP dan Waled Marhaban serta Ulama Aceh lainnya, menghimbau masyarakat di Aceh harus bersatu dan menghindari fitnah menfitnah dalam rangka menjaga ukhuwah islamiyah dan persatuan Aceh.

Hai itu disampaikan Senator Aceh H. Fachrul Razi, MIP dan Waled Marhaban serta Ulama Aceh saat ini sedang menjalankan ibadah Umroh kepada LintasAtjeh.com, Senin (19/11/2018). Dia mengatakan rombongan Umroh Asal Aceh mendoakan Aceh agar dalam persatuan dan kekompakan.

"Bersatulah rakyat Aceh, jangan tercerai berai karena Pemilu. Bangunlah silaturahmi, perbedaan pendapat adalah hal yang biasa, jadi hindari fitnah karena fitnahlah yang menyebabkan perpecahan dan kehancuran Aceh," tutur Fachrul Razi.

Fachrul Razi mendoakan agar masyarakat Aceh terhindar dari mara bahaya, fitnah dan perpecahan, dan menjadi masyarakat yang adil, sejahtera dan bermartabat.

Dalam rombongan Umroh yang diikuti oleh 174 jamaah, ia juga menyampaikan bahwa jamaah juga selain melakukan ibadah Umroh, juga melakukan Zikir Raja Seulawet yang dipimpin oleh Abon Baka Matang Kuli. Jamaah Umroh asal Aceh juga melakukan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Mekkah pada Selasa 20 November 2018.

Dijelaskannya, rombongan jamaah Zikir Raja Seulaweut ini merupakan binaan Waled Marhaban dan Abon Buni, Abon Buni, demikian sapaan akrab ulama yang saat ini aktif memimpin Dayah Ashabul Yamin di Kecamatan Paya Bakong Kabupaten Aceh Utara tersebut saat ini membina puluhan Majlis Zikir yang terus berkembang kian pesat diseluruh Aceh. 

Sementara itu, Waled Marhaban Bakongan dalam Tausiyahnya mengutarakan bahwa setiap manusia haruslah memperbanyak ibadah, dirikan sholat, perbanyak zikir dan shalawat serta perbanyaklah sedekah. 

“Beribadah kepada Allah, Insya Allah akan mendapatkan rezeki yang berlimpah,” jelas Waled Marhaban yang juga Anggota Tuha Peuet Wali Nanggroe.

Selain Senator Fachrul Razi, terdapat beberapa ulama Aceh seperti Waled Marhaban Bakongan, Abi Khairuddin (Kota Bahagia, Aceh Selatan), Tgk H. Abubakar Usman atau Abon Buni (Matang Kuli, Aceh Utara) dan Tgk Khairul Adnan.

Umroh dari Majelis Zikir Raja Seulawet yang dipimpin oleh Waled Marhaban dan Abon Buni dilakukan setahun dua kali yaitu pada bulan Nisfu Sya’ban dan Bulan Rabiul Awal bertepatan dengan Maulid Nabi.[Red]


Komentar

Tampilkan

Terkini