-->








Prabowo Salat Jum'at di Masjid Kauman, Masuk Lewat Pintu Belakang

15 Februari, 2019, 15.47 WIB Last Updated 2019-02-15T08:47:46Z
Instagram Indonesia Adil Makmur
SEMARANG - Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto tiba di Masjid Agung Semarang atau Masjid Kauman, Jum'at (15/2). Kedatangan pasangan Sandiaga Uno itu mengecoh para wartawan lantaran masuk ke bangunan masjid lewat pintu belakang.

Prabowo sendiri datang ke Masjid Kauman guna melangsungkan ibadah Salat Jumat. Ia tiba di lokasi sekitar pukul 11.55 WIB melalui pintu barat yang terhubung langsung dengan area parkiran. Padahal, para wartawan sudah terlanjur menunggu kehadirannya di pintu timur masjid.

Sebelum Prabowo tiba, lokasi masjid sudah ramai jamaah yang akan Salat Jumat. Mereka terdiri dari kalangan warga biasa, maupun tim pemenangan dan relawan Prabowo-Sandi. Namun, tak satu pun dari mereka yang mengenakan seragam partai atau atribut kampanye sesuai arahan Bawaslu.

Direktur Materi dan Debat Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Sudirman Said menyinggung soal rilis Ketua Takmir Masjid Kauman dan polemik pamflet ajakan Salat bersama. Hal itu kemudian disalahtafsirkan sejumlah pihak sebagai larangan bagi Prabowo untuk melaksanakan ibadahnya di Masjid Kauman.

"Sebetulnya kami mau Jumatan di mana saja kan, kebetulan teman-teman penyelenggara lokal sudah menyiapkan (Masjid) Kauman. Jadi kami lihat dari kemarin nggak masalah. Kalaupun ada pembatasan, itu pasti bukan sikap dari warga Semarang, bukan umat Islam. Itu pasti kesalahpahaman," katanya.

Sehingga, menurutnya tak ada kendala bagi Prabowo dalam melaksanakan Salat Jumat di Masjid Kauman. Begitu pula untuk agenda seterusnya di Semarang.

Selain Sudirman, terlihat pula Juru Bicara Badan Pemenangan Prabowo-Sandi Jawa Tengah, Sriyanto Saputro. Beserta sejumlah relawan yang tergabung dalam Milenial Terdepan Prabowo-Sandi (Mantaps) Jawa Tengah.[Jawa Pos] 
Komentar

Tampilkan

Terkini