-->








1 Ramadhan 1440 H, Tanggal 6 Mei 2019

04 Mei, 2019, 11.59 WIB Last Updated 2019-05-04T04:59:07Z
UMAT Islam di seluruh belahan dunia saat ini tengah menanti untuk menyambut bulan suci ramadhan di tahun 2019 yang hanya tinggal menghitung hari lagi.

Di bulan ramadhan ini, umat Islam akan menjalankan ibadah puasa selama 1 bulan. Seperti tahun-tahun sebelumnya, tentu banyak yang bertanya kapan awal puasa di tahun 2019 ini?

Dalam beberapa tahun kebelakang, penetapan awal ramadhan memang pernah terjadi perbedaan antara ormas Islam seperti Muhammadiyah dengan pemerintah.

Namun, di tahun 2019 ini Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) memperkirakan bahwa penetapan 1 Ramadhan 1440 H di Indonesia antara Muhammadiyah dan pemerintah akan serentak alias sama.

Penetapan 1 Ramadhan 1440 H dari Muhammadiyah

Salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia, Muhammadiyah, sebelumnya telah menetapkan bahwa tanggal 1 Ramadhan 1440 H yang menjadi awal puasa jatuh pada Senin, 6 Mei 2019.

Selain itu, Muhammadiyah juga sudah menetapkan bahwa 1 Syawal 1440 Hijriyah akan jatuh pada hari Rabu, 5 Juni 2019.

Penetapan tersebut dikeluarkan oleh PP Muhammadiyah melalui Maklumat PP Muhammadiyah Nomor 01/MLM/I.0/E/2019 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1440 Hijriyah.

Penetapan Awal Puasa Ramadan Dari Pemerintah

Hingga saat ini, pemerintah belum menetapkan secara resmi kapan jatuhnya 1 Ramadhan 1440 ini.

Seperti biasa, penetapan 1 Ramadhan oleh pemerintah akan diputuskan melalui Sidang Isbat.

Proses sidang akan dimulai pukul 16.00 WIB, diawali pemaparan dari Tim Falakiyah Kementerian Agama tentang posisi hilal menjelang awal Ramadan 1440H.

Adapun proses Sidang Itsbat dijadwalkan berlangsung selepas salat Magrib setelah adanya laporan hasil rukyatul hilal dari lokasi pemantauan.[Makintau]
Komentar

Tampilkan

Terkini