-->




113 Ekor Ternak se-Aceh Ikut Lomba Pada Expo Peternakan ke-10 di Abdya

11 Juli, 2019, 16.57 WIB Last Updated 2019-07-11T10:32:42Z
ABDYA - Sebanyak 113 ekor ternak se- Provinsi Aceh mengikuti kontes perlombaan Bulan Bhakti Peternakan tahun 2019 yang diselenggarakan di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dari tanggal 11-14 Juli mendatang. 

Hal itu disampaikan, Kepala Dinas Peternakan Provinsi Aceh, Drh Rahmandi dalam laporannya pada pembukaan Expo Peternakan ke 10 di lapangan bola kaki Pulau Kayu, Kecamatan Susoh, Abdya, Rabu (11/07/2019). 

Menurut Rahmandi, selain kegiatan perlombaan ternak seperti Sapi, kerbau dan kuda juga akan diperlombakan burung berkicau serta kegiatan lainnya untuk memeriahkan penyelenggaraan acara tersebut. 

"Pada kegiatan ini ada beberapa jenis ternak sapi yang diperlombakan, termasuk disamakan ada sapi Aceh," sebut Rahmandi. 

Selain itu katanya, dengan minat yang tinggi patut kiranya kita memberikan apresiasi dan motivasi bagi semua peternak di seluruh Kabupaten/Kota yang telah menghadiri kegiatan ini serta di bantu oleh pendamping dan tenaga ahli lainnya. 

Untuk itu besar harapan kedepannya, sektor peternakan akan lebih banyak diminati masyarakat karena melalui sektor peternakan masyarakat dipastikan akan mampu meningkatkan penghasilan dari sektor ini. 

"Untuk menjadi peternak yang sukses banyak cara/sistem yang ada dan terus dikembangkan untuk melakukan pengembangan ternak yang lebih baik dari tahun ke tahun, berikut kami juga mengucapkannya terimakasih kepada pemerintah kabupaten Abdya dan instansi terkait lainnya yang telah membantu terselenggaranya kegiatan expo ternak tahun ini," singkatnya.[Adi S]
Komentar

Tampilkan

Terkini