-->

Wakil Bupati Aceh Tamiang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Ini Nama - namanya

23 Juli, 2019, 22.27 WIB Last Updated 2019-07-23T15:58:59Z
ACEH TAMIANG - Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil, SH, M.Kn, yang diwakili oleh Wabup H.T. Insyafuddin, ST, melantik 10 (sepuluh) pejabat eselon II, dalam sebuah prosesi upacara mutasi pejabat pimpinan tinggi pratama, bertempat di Aula Setdakab setempat, Selasa (23/07/2019).

Dalam arahannya, Wabup membacakan sambutan dari Bupati bahwa acara pelantikan hari ini sebagai langkah promosi dan juga mutasi jabatan untuk proses pembenahan serta pemantapan organisasi agar dapat meningkatkan kinerja penyelenggaraan tugas dan pelayanan terhadap masyarakat.

Wabup juga menjelaskan, prosesi upacara pelantikan yang digelar hari ini merupakan hasil dari 'Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama' yang baru pertama kali dilaksanakan di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Tamiang.

"Selaku pimpinan daerah, saya berharap kepada saudara-saudara dan segenap Aparatur Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang agar dapat meneguhkan niat dan tekad untuk menjadi teladan, baik dalam menjalankan tugas maupun sebagai anggota masyarakat," tegas Wabup.

Kemudian, sambung Wabup, diharapkan kepada seluruh pejabat yang baru saja dilantik untuk dapat segera beradaptasi terhadap tugas pokok dan fungsi jabatan masing-masing, selalu mengayomi dan melindungi pejabat dibawahnya serta dapat menciptakan suasana kerja yang kondusif dan pupuk kerja sama yang baik diantara pimpinan dan staf di lingkungan unit kerja masing-masing.

"Ingatlah bahwa keberhasilan dan kesuksesan kerja seorang pimpinan tidak akan bisa diraih tanpa ada dukungan penuh dari para bawahan. Ini perlu menjadi perhatian semua pejabat yang ada di lingkungan Pemkab Aceh Tamiang," demikian disampaikan Wabup Insyafuddin.

Adapun nama-nama 10 (sepuluh) pejabat eselon II yang dilantik ialah, Zulfiqar menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Sumberdaya Manusia (sebelumnya Camat Karang Baru), Asra Inspektur Kabupaten Aceh Tamiang (sebelumnya Inspektur Pembantu Wilayah II), Zulkarnain Putra Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (sebelumnya Inspektur Pembantu Wilayah IV), selanjutnya Asma’i Kasat Pol PP dan WH defenitif (sebelumnya Plt. Kasat Pol PP dan WH), Sayed Mahdi menjadi Kadis Lingkungan Hidup (sebelumnya Sekretaris merangkap Plt Kadis Lingkungan Hidup).

Kemudian, M. Mahyaruddin menjadi Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan terpadu Satu Pintu (sebelumnya Kabid Pelayanan Pencatatan Sipil Dinas Kependudukan dan Pencatan Sipil), Yunus Kadis Pertanian, Perkebunan dan Peternakan defenitif (sebelumnya Sekretaris merangkap Plt Kadis Pertanian, Perkebunan dan Peternakan), Muslizar Kadis Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (sebelumnya Sekretaris BPBD), Fauziati Kepala BKPSDM (sebelumnya Sekretaris merangkap Plt. Kepala BKPSDM), dan yang terakhir, Yusriati dilantik sebagai Kepala BPKD Aceh Tamiang (sebelumnya Inspektur Pembantu Wilayah III). [ZF]
Komentar

Tampilkan

Terkini