-->








Kabar Simeulue Bangun Rumah Baru Untuk Radian Sani 

08 Agustus, 2019, 21.56 WIB Last Updated 2019-08-09T09:05:55Z
SIMEULUE - Group whatsapp Kabar Simeulue kembali melakukan bakti sosial di wilayah Kabupaten Simeulue ke sekian kalinya. Group papan atas paling trending ini melakukan bedah rumah untuk Radian Sani warga Desa Tameng Kecamatan Salang, Kamis (08/08/2019). 

Bantuan berupa sembako, matrial dan perlengkapan pembangunan rumah Radian Sani mulai di angkut dan di antarkan ke lokasi sejak pagi tadi, Kamis (08/08/2019), menggunakan truk militer milik TNI angkatan laut (Lanal Simeulue). 

Setiba di lokasi, team Kabar Simeulue di bantu oleh Camat dan Kapolsek Salang, Lanal Simeulue dan Humas Polres Simeulue langsung melakukan penyerahan bantuan sekaligus merobohkan rumah gubuk milik Radian Sani tersebut yang selanjutnya di lakukan peletakan batu pertama. 

"Rumah pak Radian Sani ini kita bangun dari nol dan kita rencanakan selesai dalam waktu 1 minggu. Anggaran bedah rumah ini yaitu sumbangan dari anggota Group Kabar Simeulue yang di galang sejak sepekan lalu," kata Nofikar Setiadi Ketua Rombongan Team Kabar Simeulue. 
Radian Sani mengatakan, dirinya sangat terharu dan sangat berterima kasih kepada seluruh anggota group Kabar Simeulue yang telah peduli dan menyumbang dana agar dirinya dapat hidup di rumah yang layak huni. 

"Jika tidak ada bantuan dari bapak-bapak semua di Kabar Simeulue mungkin saya seumur hidup tidak akan pernah tinggal di rumah yang layak huni, saya benar-benar sangat berterima kasih pak," ungkap Radian Sani. 

Rumah Radian Sani sangat tidak layak huni dengan kondisi paling mengenaskan, selain atap rumbiya yang bocor parah dan berdindingkan bambu lapuk layaknya gubuk bambu tua, rumah tersebut juga mudah hancur hanya dengan dorongan 1 tenaga manusia saja.[FIR]
Komentar

Tampilkan

Terkini