-->








Pembangunan Masjid Darussalam Dimulai, Bupati Mursil Letakkan Batu Pertama

11 November, 2019, 19.23 WIB Last Updated 2019-11-11T12:34:34Z
ACEH TAMIANG - Pembangunan Masjid Darussalam, Kampung Simpang Empat, Kecamatan Karang Baru resmi mulai dibangun ditandai dengan acara peletakkan batu pertama oleh Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil, SH, M.Kn, bersama dengan Abu Tanjong Bungong, Tgk. Abdullah, Walid Said Abu Bakar, Tgk. Syech Muhajir dan Wakil Ketua DPRK Aceh Tamiang, Fadlon SH, Senin (11/11/2019) sekira pukul 10.30 WIB. 

Acara prosesi peletakan batu pertama Masjid Darussalam yang lokasinya dibangun atas bidang tanah seluas 1 (satu) hektare yang dihibah oleh PTPN I -Tanjung Seumentoh, dirangkai dengan kenduri Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriah. 

Ketua Panitia pembangunan Masjid Darussalam, Ipda Agus Gani Harto, menyampaikan, pihaknya sangat bersyukur dan bangga atas kehadiran serta kesediaan Bupati Aceh Tamiang H. Mursil SH, M.Kn, Mursil untuk melakukan prosesi peletakan batu pertama pembangunan masjid tersebut. 

Agus melaporkan bahwa proses pembangunan Masjid Darussalam, Kampung Simpang Empat diperkirakan membutuhkan anggaran sejumlah Rp. 5,6 Milyar. 

Selain itu, Datok Penghulu Kampung Simpang IV,  Isnawati turut menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Bupati Mursil yang telah membantu pembebasan lahan milik HGU PTPN I - Tanjong Seumentoh. 
Secara khusus, Datok Isnawati juga menyampaikan ucapan rasa terima kasihnya kepada Bupati Mursil yang telah menyumbangkan sebanyak 100 sak semen untuk pembangunan Masjid Darussalam.

Bupati Aceh Tamiang dalam sambutannya menyampaikan bahwa membangun masjid di masa sekarang ini bukanlah hal yang sulit dilakukan, namun upaya untuk saling mengingatkan agar dapat memakmurkan masjid yang sulit terlaksana. 

"Semoga dengan dibangunnya masjid baru di kampung ini, para masyarakat akan tergerak hatinya, dan semakin bersemangat untuk memakmurkan masjid," harap Mursil.

"Bila masjid ini sudah selesai dibangun nanti, para masyarakat selalu bersemangat memakmurkannya. Hidupkan berbagai kegiatan yang bersifat positif, terutama kegiatan tentang pengembangan agama agar para penerus bangsa agar tidak terjerumus dalam hal-hal negatif," demikian disampaikan Bupati Mursil.[ZF]
Komentar

Tampilkan

Terkini