-->








Pimpin Apel, Kapolres Minta Semua Elemen Siap Siaga

16 Juli, 2020, 15.58 WIB Last Updated 2020-07-16T08:58:45Z
LINTAS ATJEH | ABDYA - Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) terus melakukan antisipasi dan kesiapsiagaan dari seluruh jajaran dan instansi terkait dalam menangani segala kemungkinan bencana yang terjadi di Kabupaten setempat.

Salah satunya dengan cara menggelar apel siaga bencana yang dipusatkan dihalaman Kantor Bupati Kabupaten setempat, Jalan Bukit Hijau, Keude Paya, Blangpidie Kamis (16/07/2020). Apel siaga bencana tersebut dipimpin oleh Kapolres Abdya AKBP Muhammad Nasution SIK.

Apel siaga bencana tersebut diawali dengan pemeriksaan pasukan dan peralatan yang ada oleh Kapolres didampingi Wakil Bupati, Dandim 0110, Ketua DPRK, Kajari, Ketua PN Abdya dan Sekretaris Daerah Aceh Barat Daya.

Kapolres dalam sambutannya menyampaikan, apel siaga bencana yang dilaksanakan hari ini merupakan bentuk dari kesiapan dan keseriusan kita dalam mencegah serta menanggulangi setiap potensi bencana yang terjadi. Hal ini perlu dilakukan agar dampak bencana dapat terus ditekan wilayah Kabupaten Abdya.

Sehingga lanjutnya, kerusakan lingkungan akibat bencana yang timbul dapat dikendalikan dengan baik, untuk itu diperlukan sebuah kerjasama semua elemen masyarakat, instansi pemerintah dan pihak-pihak lain yang tergabung dalam pelaksanaan operasional tupoksi bencana.

Selain itu tambahnya, tidak yang mampu menjamin sebuah daerah akan terbebas dari segala bencana baik itu bencana alam maupun maupun bencana non alam serta bencana sosial seperti yang terjadi saat sekarang ini terjadinya bencana non alam berupa penyebaran wabah penyakit Corona.

Oleh karena itu katanya, dari berbagai macam bencana yang terjadi sangat diperlukan oleh kita semua bagaimana membangun pemahaman, kesadaran dan kepedulian serta tanggung jawab semua pihak tentang pentingnya upaya penanggulan bencana yang dimulai dari sebelum, saat dan sesudah terjadinya bencana.

Untuk itu yang perlu diingat adalah, penanggulan bencana tidak hanya berada di pundak Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten semata tetapi merupakan tanggung jawab kita semua.

"Kita berharap melalui apel siaga bencana ini ada peningkatan kuantitas dan kualitas sumber daya manusia, baik bagi petugas maupun masyarakat lainnya," tutupnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten, Kepala Dinas, Badan dan Kantor, TNI/ Polri, LSM, Rapi dan organisasi lainnya.[Adi S]
Komentar

Tampilkan

Terkini