-->








Wakil Walikota Langsa Memotivasi Siswa dalam Kegiatan Sosialisasi PIK Remaja di SMA Negeri 1 Langsa

23 Maret, 2021, 16.17 WIB Last Updated 2021-03-23T09:17:50Z
LINTAS ATJEH | LANGSA - Wakil Walikota Langsa Dr. H. Marzuki Hamid, MM, memberikan motivasi kepada para siswa SMA Negeri 1 Langsa pada kegiatan sosialisasi Pusat Informasi Konseling (PIK)-Remaja yang dilaksanakan Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan KB (DP3ADALDUKKB) kota Langsa.

Kegiatan yang bertema membangun generasi yang handal dalam upaya mencegah pernikahan dini stunting diselenggarakan di Aula SMA Negeri 1 Langsa, Selasa (23/03/2021).

Marzuki mengingatkan, generasi muda harus memiliki cita-cita yang cemerlang sebagai penerus bangsa di masa akan datang dengan menghindari pergaulan bebas, narkoba dan pernikahan dini. 

"Upaya ini dilakukan untuk membangun generasi yang handal, beriman, berilmu dan beramal," kata Marzuki.

Orang nomor dua di Kota Langsa ini juga mengharapkan siswa SMA Negeri 1 dimana pun berada wajib mendekatkan diri kepada Allah SWT, mematuhi arahan ulama dan memakmurkan tempat ibadah seperti masjid, balai pengajian serta hidup bersemangat dengan kegiatan positif bagi diri sendiri dan orang banyak, tiada hari tanpa mengabdi untuk kepentingan bangsa negara dan agama.

"Kalian harus berbakti kepada kedua orang tua yang telah melahirkan dan membesarkan kalian, harus menjadi orang yang mencintai lingkungan dan selalu menjaga kebersihan dengan cara wajib menanam pohon minimal 25 batang seumur dalam hidup, membuang sampah pada tempatnya dan tidak meninggalkan sampah sehingga tidak menjadi beban bencana dan malapetaka kepada anak cucu kalian," pesannya.
Disamping itu, ia juga berpesan agar para siswa menyempatkan diri untuk membaca Al-Qur'an minimal 50 ayat setiap hari. 

"Selalu berdoa kepada Allah SWT agar kalian mendapat Ridha dan pertolongan dari-Nya," tutup Marzuki.[Otty]
Komentar

Tampilkan

Terkini