-->








Pansel JPT Pratama Umumkan Peserta Terbaik Pada 4 Instansi di Lingkungan Pemkab Aceh Tamiang

29 Juni, 2021, 18.16 WIB Last Updated 2021-06-29T11:16:23Z

Sekda Aceh Tamiang Drs. H. Asra (Foto: Ist).

LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Seleksi Terbuka JPT Pratama tahun 2021 yang telah berlangsung beberapa waktu lalu, masing-masing menghasilkan 3 (tiga) peserta terbaik untuk menduduki posisi 4 (empat) kepala einas yang kosong di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang.

Hari ini, Selasa (29/06/2021) Panitia Seleksi Terbuka, resmi mengumumkan nama Peserta Terbaik berdasarkan Berita Acara Nomor: Pansel_JPT/10/2021 tanggal 28 Juni 2021 tentang Rapat Penetapan Hasil Akhir Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang Tahun 2021.

Adapun nama-nama tersebut yaitu, Drs. Abdul Muthalib, Agusliayana Devita, S.STP, M.Si dan Drs. Maddiah,M.Pd menjadi peserta 3 terbaik untuk posisi Pimpinan Tinggi Pratama pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tamiang. 

Selanjutnya, Aulia Azhari, S.STP, Haliah, S.Ag, dan Drs. Maddiah, M.Pd menjadi 3 (tiga) peserta terbaik pada posisi Pimpinan Tinggi Pratama Dinas Pendidikan Dayah Kabupaten Aceh Tamiang.

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

Kemudian, pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Aceh Tamiang, 3 (tiga) Peserta Terbaik tersebut adalah Drs. Muthalib, Hendra Purnama Putra S, SE, MAP dan Syurya Luthfi, S.STP.

Dan terakhir 3 (tiga) peserta terbaik yang lolos untuk mengisi posisi Pimpinan Tinggi Pratama pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik yaitu Agusliayana Devita, S.STP, M.Si, Rusni Devi Ariyanti, S.STP, MM dan Surya Luthfi, S.STP.

Nama-nama peserta terbaik tersebut, nantinya akan direkomendasikan oleh Panitia Seleksi untuk direkomendasikan kepada Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, SH, M. Kn selaku Pejabat Pembina Kepegawaian untuk diangkat dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Prtama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang.[*/Red]

Komentar

Tampilkan

Terkini