-->








Hati-hati 61 Titik Lobang di Badan Jalan Guhang Abdya Incar Korban Jiwa

04 Januari, 2022, 09.12 WIB Last Updated 2022-01-04T02:13:42Z

LINTAS ATJEH | ABDYA - Sebanyak 61 titik lobang di badan jalan lalu lintas dari Tegu Coet Mane Kecamatan Jeumpa, sampai jembatan krueng beukah Kecamatan Blangpidie,  Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) incar korban jiwa.

"61 titik lobang itu bukan keseluruhan, kalau semuanya banyak lagi. Tapi, itu lobang yang besar yang bisa menyebabkan kecelakaan bagi pengemudi," kata salah seorang pengendara lalu lintas yang enggan disebutkan namanya, Senin (03/01/2022).


Menurutnya, lobang di badan jalan lalu lintas tersebut, membuat pengendara baik roda dua, dan roda empat resah dan was-was. Karena lobangnya semakin hari semakin melebar.


"Kalau kita perhatikan lobang dibadan jalan ini semakin hari semakin meluas, dan yang saya takutkan akan ada kecelakaan nantinya," sebutnya.


TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM


"Terutama bagi pengendara sepeda motor, kalau sempat jatuh dalam lobang  tersebut bisa patal, apa lagi dimalam hari dan hujan. Lobang tersebut tidak nampak karena ditutupi dengan genangan air," terangnya.


Dia juga meminta, kepada pihak tau dinas terkait untuk meminimalisir lobang tersebut sebelum ada kecelakaan dan korban jiwa.


"Belum lagi lobang yang kecil, karena setiap hari lobang dijalan tersebut sering dilintasi oleh mobil yang bermuatan berat," katanya.


Pengendara sepeda motor tersebut juga berujar, 61 satu titik lobang dijalan guhang tersebut yang sangat parah di daerah jembatan, depan Mesjid Agung, di daerah pegunungan, dan di depan SDN 5.


"Kalau tidak diperbaiki minimal lobang tersebut ditutup, agar tidak terjadi kecelakaan. Karena ada informasi sebelumnya jalan tersebut akan segera diperbaiki oleh anggota DPRA, tapi kita meminta sebelum diperbaiki lobang dijalan ditutup saja dulu," pungkasnya.[WA]

Komentar

Tampilkan

Terkini