-->








Bahagianya Ketua Komisi I DPRK Aceh Tamiang, Ultah ke-44 'Dapat Kejutan' dari Sang Istri

16 Agustus, 2022, 08.39 WIB Last Updated 2022-08-16T01:39:24Z

Ketua Komisi I DPRK Aceh Tamiang, Muhammad Ridwan sedang menyulang kue ulang tahun kepada Ibundanya di acara suprise party 'hari jadinya' yang ke-44 tahun, bertempat di WD Coffee Kawasan Desa Tanah Terban, Kecamatan Karang Baru, Senin malam (15/08/2022).

LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tamiang, Muhammad Ridwan, SP, Senin 15 Agustus 2022 tepat berusia 44 tahun.

Politikus Partai Gerindra Aceh Tamiang kelahiran Kualasimpang, 15 Juni 1978 ini mendapat kejutan dari istrinya Elvina Rahmi beserta sahabat dan beberapa anggota dewan.
Kejutan dengan kue ulang tahun itu diberikan Elvina kepada suami tercinta, Ayah dari Muhammad Haekal, Muhammad Khairy dan Syifa Qalby di WD Coffee, Kawasan Desa Tanah Terban, Kecamatan Karang Baru.

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

Walau terlihat sempat 'terkejut', wakil rakyat yang kesehariannya lebih dikenal dengan sebutan Wan Tanindo ini pun tampak terharu, mengucapkan terima kasih kepada istri, sahabat dan kerabat dekatnya. 
"Terima kasih kepada Wakil Ketua I DPRK Aceh Tamiang, Wakil Komisi I, dan juga Ketua Fraksi Partai Gerindra yang sudah menyempatkan waktu melakukan persekongkolan dengan istri saya tercinta untuk berkumpul secara diam-diam memberikan suprise party di hari jadi saya yang ke-44 tahun," ungkap Wan Tanindo sembari tertawa.

"Alhamdulilah, kini usia saya 44 tahun, saya berharap kedepan bisa lebih banyak bermanfaat bagi keluarga, sahabat dan tentunya masyarakat Aceh Tamiang. Terima kasih atas kejutannya, semoga doanya diijabah oleh Allah SWT," harap Wan Tanindo.[ZF]



 

Komentar

Tampilkan

Terkini