-->


KAMMI Banda Aceh Laksanakan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II

04 Oktober, 2017, 20.06 WIB Last Updated 2017-10-04T13:06:10Z
BANDA ACEH - Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Pengurus Daerah Banda Aceh melaksanakan acara Open Ceremony Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II, Rabu (04/10/2017), di Gedung Aula Teater Musium UIN Ar-Raniry.

Dalam acara tersebut juga dilaksanakan Seminar Kebangsaan dengan tema "Gerakan Memperkokoh Wawasan Kebangsaan Bagi Organisasi, Perempuan dan Pemuda dalam Menjaga Keutuhan NKRI".

Hadir dalam acara tersebut, Ormas dan OKP Banda Aceh lainnya diantaranya HMI Banda Aceh dan PMII Banda Aceh, serta Kalangan Mahasiswa Unsyiah dan UIN yang menjadi peserta di acara Seminar Kebangsaan tersebut.

Seminar Kebangsaan kali ini diisi pemateri dari Tokoh Aceh diantaranya Fachrul Razi, M.I.P, yang merupakan Senator Muda Aceh yang saat ini menjabat Anggota DPD RI, Bardan Sahidi, M. Hum., M.A.P, Anggota DPR Aceh, serta Ir. Badrunnisa, M.Si, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan Aceh.

Acara ini dibuka langsung oleh Tuanku Muhammad, S.Pd, I, selaku Ketua KAMMI Wilayah Aceh, dalam sambutannya mengatakan mahasiswa merupakan agen dari perubahan (agent of change) di lingkungan sekitarnya.

"Selain itu, mahasiswa harus berperan dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan keorganisasian, guna mengasah ilmu komunikasi yang baik. Jangan menjadi mahasiswa yang apatis," ujar Tuanku.

Sedangkan Ketua Umum Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia Banda Aceh, Mujaddid, S.Pd, mengatakan untuk memperkokoh persatuan antar organisasi kepemudan dan perempuan merupakan hal yang wajib dilakukan oleh para pemuda pemudi Aceh, Indonesia pada umumnya.

"Hal ini bertujuan guna terciptanya keutuhan dan penjagaan terhadap NKRI. Membuka wawasan kebangsaan merupakan hal yang sangat penting dalam pencapaian pemuda dan pemudi yang produktif di masa depan Indonesia yang akan datang," katanya.

"KAMMI Banda Aceh menyelenggarakan kegiatan ini dengan tujuan untuk melahirkan pemuda dan pemudi masa depan Indonesia yang memiliki visi dan misi dalam membagun daerahnya masing-masing. Selepas pelatihan diharapkan menjadi pemuda pemudi yang penuh solutif dalam menghadapi problematika di daerahnya dan Indonesia pada umumnya," tegas Mujaddid.

Acara Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II yang dilaksanakan KAMMI Banda Aceh ini merupakan kegiatan tahunan dan diikuti oleh seluruh Kader KAMMI se-Indonesia.[*]
Komentar

Tampilkan

Terkini