Lintasatjeh.com - Cal Crutchlow meraih hasil bagus di MotoGP Austin 2013.
Pebalap Inggris itu mengaku tak sabar berlomba dan kembali mengukir prestasi
serupa bersama timnya sekarang, Ducati.Ketika para pebalap Honda dan Yamaha diuntungkan dengan tes pribadi yang digelar sebelum balapan perdana dimulai, Crutchlow menorehkan sukses instan saat masih membela Yamaha Tech 3.
Di akhir balapan, Crutchlow finis keempat di belakang trio pebalap tercepat: Marc Marquez yang tampil sebagai juara, disusul Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo.
Pada musim ini, performa Crutchlow juga tak buruk-buruk amat. Di seri pembuka di Qatar, Crutchlow finis keenam di belakang rekan setimnya, Andrea Dovizioso.
"Kami amat menantikan untuk balapan di Austin karena itu adalah lintasan di mana aku tampil bagus pada tahun lalu," ujar Crutchlow sebagaimana dilansir Crash.
"Padahal aku bahkan belum pernah beruji coba di sana dan kami mengakhiri lomba dengan kuat dengan finis keempat, jadi aku sangat menantikan untuk membalap dengan GP14 di lintasan ini." [int]