-->









 





Aceh Timur Wakili Aceh Pameran Produk Kerajinan Tingkat Nasional

06 Juni, 2014, 07.42 WIB Last Updated 2014-06-10T01:54:33Z
Lintasatjeh.com - Ibu Negara Republik Indonesia, Hj. Ani Bambang Yudhoyono membuka secara langsung Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) dan Pameran Produk Kerajinan dalam rangka Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-34 Dekranas 2014, di Convention Hall Gedung Smesco, Jakarta Selatan, kamis (5/6).

 
Hadir juga dalam kesempatan tersebut Ketua Umum Dekranas Indonesia, Ny. Herawati Boediono, dan beberapa Menteri Republik Indonesia seperti Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Syarief Hasan dan istri, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu dan beberapa istri Menteri RI serta para pengurus Dekranas Pusat dan Daerah dari seluruh Indonesia


 
Rapat Kerja sendiri dilaksanakan selama dua hari (5 s/d 6 Juni) dan bersamaan itu dilaksanakan Pameran Produk Kerajinan yang dilaksanakan selama empat hari (5 s/d 8 Juni) yang diikuti seluruh Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi dan Kabupaten/Kota Se – Indonesia. Termasuk Dekarnasda Aceh yang menghadirkan kerajinan tangan dari Kabupaten Aceh Timur, Aceh Tenggara, Aceh Besar dan Pengurus Dekranas Provinsi perwakilan di Jakarta.


 
Aceh Timur dalam keikutsertaannya dalam pameran tersebut menghadirkan Produk Unggulan masyarakat daerah tersebut, berupa produk dari anyaman pandan tanpa membawa produk kerajinan lainnya yang selama ini sering diikutsertakan dalam setiap pameran seperti, bordiran, kain tenun, aneka makanan khas daerah itu.


 
Saat ditanya perihal tidak adanya beberapa kerajinan tangan tersebut, Ketua Dekranasda Kabupaten Aceh Timur, Ny. Fitriani D Hasballah melalui ponselnya mengatakan bahwa itu sesuai dengan arahan yang diterima pihaknya.



"Karena arahan yang kami terima pada tahun ini Pameran Produk Kerajinan mengambil Ikon Anyaman, sehingga kita hanya membawa produk anyaman tanpa mengikut sertakan kerajinan tangan masyarakat kita lainnya," jelasnya.


 
Ketua Dekranasda Kabupaten Aceh Timur sendiri seyogyanya menghadiri kegiatan tersebut, namun dikarenakan ada hal pentig harus dilaksanakan di daerah membuat Ny. Fitriani D Hasballah tidak bisa ikut dalam rombongan Dekranasda Kabupaten Aceh Timur di acara tersebut. Hal ini sebagaimana Press Release yang dikeluarkan Bagian Humas dan Protokol Setdakab setempat.


 
Perajin Aceh Timur harus berbangga hati karena pada kesempatan tersebut Ibu Hj. Ani Bambang Yudhoyono didampingi Ny. Herawati Boediono berkesempatan langsung melihat dan memperhatikan hasil kerajinan masyarakat daerah tersebut, selain itu terlihat juga Ny. Triesnawati istri dari Menteri ESDM, Jero Wacik mengunjungi Stand Aceh dan meminati kerajinan anyaman pandan Aceh Timur berupa satu set sarung bantal sofa dan lover untuk dihadirkan di kediaman beliau.[la/ar/rilis]






Komentar

Tampilkan

Terkini