-->

Aplikasi email hilang, pengguna Blackberry Smartphone kesal

17 Juni, 2014, 10.31 WIB Last Updated 2014-06-17T03:38:13Z
Lintasatjeh.com – Sejumlah pengguna ponsel pintar di negeri Indonesia mengeluh. Pasalnya, ponsel pintar buatan asal Kanada ini tiba-tiba menghilangkan fitur Email Setup Application yang tersemat di ponsel Blackberry Smartphone itu.


Hilangnya fitur untuk mengirim pesan elektronik jenis email ini membuat sejumlah pengguna ponsel di beberapa wilayah di Indonesia khususnya di Aceh, membuat pekerjaan menjadi terkendala.


Seperti yang diutarakan Umar, warga Kota Lhokseumawe, “Email di BB saya tiba-tiba hilang. Kenapa ya?. Zainal, dalam percakapan selularnya dengan Lintasatjeh.com juga mengatakan hal yang serupa bahwa aplikasi kirim pesan elektroniknya juga tiba-tiba menghilang.


“Semaleman saya stress, karena gak bisa kirim laporan ke kantor,” ujarnya kesal. Razali, warga Nibong, Aceh Utara pun turut kecewa dengan ponsel keluaran negeri Kanada ini yang menghilangkan aplikasi kirim pesan cepatnya.


“Padahal dari dulu saya mengumpulkan uang untuk beli BB karena layanan emailnya yang cepat, tapi sekarang saya menyesal beli BB,” ucap Razali kecewa. “Sory bro saya belum bisa update karena aplikasi email saya hilang. Sudah saya seting ulang pun tetap gak bisa,” ujar Ari, yang juga merasakan hal serupa, Selasa (18/6/2014). [la/01]
Komentar

Tampilkan

Terkini