-->








Bahas Soal Syari'at Islam, Acheh Future Silaturrahmi ke Dayah Darul Aman

29 Juli, 2014, 20.39 WIB Last Updated 2014-08-05T11:34:42Z
Lintasatjeh.com - Lembaga Acheh Future (AF) melakukan silaturrahmi ke Dayah Darul Aman, Gampong Tanjong Dalam, Kecamatan Langkahan, Selasa (29/07/2014). Disana, ketua AF Razali Yusuf berbincang-bincang sekitar dua jam lebih dengan pimpinan dayah tersebut.


Persoalan pertama, Razali Yusuf membahas tentang perkara pembangunan dayah di Provinsi Aceh. Menurut Razali Yusuf, pihaknya telah melakukan survey di beberapa daerah dan AF menemukan tak sedikit dayah atau pasantren yang minim pembangunan.


"Menurut hasil kunjungan kami ke beberapa Dayah di Aceh terlihat pembangunannya masih 80%. Ini merupakan hasil swadaya masyarakat. Kami berharap Pemerintah Aceh memperhatikan Dayah seperti Pendidikan lainnya," kata Razali Yusuf kepada LintasAtjeh.com.


Dikatakan dia, Pemerintah Aceh tak seharusnya menunggu proposal yang diusulkan dari dayah, tetapi Pemerintah harus menurunkan tim setiap tahun untuk datang ke semua dayah di Aceh.


Perkara selanjutnya, lembaga yang diketuai oleh Razali Yusuf ini juga membahasa tentang persoalan syari'at Islam di Aceh. Sebagaimana kondisi saat ini di Aceh bahwa keberadaan syari'at Islam tak lagi seperti yang diharapkan.


AF berharap, semua pihak harus mendukung dan menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan syari'at Islam di Aceh. "Artinya, semua pihak baik kalangan tokoh masyarakat bahkan pihak yang berwajib harus menerlibatkan diri untuk sama-sama menjaga. Aceh harus sesuai dengan namanya yaitu Nanggroe Serambi Mekkah," harap Razali Yusuf. [la/Sulaiman Amin]
Komentar

Tampilkan

Terkini