-->








Puting Beliung Robohkan Bangunan MTS Seuneubok Johan

23 April, 2015, 16.05 WIB Last Updated 2015-04-23T09:38:31Z
ACEH TIMUR - Hujan disertai angin kencang yang terjadi pagi tadi, Kamis (23/4/2015) sejak pukul 09.00 WIB, mengakibatkan kerusahan beberapa rumah warga bahkan menumbangkan pepohonan.
Setidaknya angin kencang yang melanda pagi tadi, mengakibatkan robohnya satu ruang belajar milik Madrasah Tsanawiyah Swasta Seuneubok Johan. Selain itu, angin yang disertai hujan deras juga merusak puluhan rumah dan bangunan lainnya di Kecamatan Ranto Peureulak, Aceh Timur.

Guru Madrasah setempat, Hamdani, S. Pd. I kepada lintasatjeh.com menceritakan pada saat hujan disertai angin terjadi. Padahal proses belajar mengajar sedang berlangsung.

"Ketika bangunan mau roboh, kami instruksikan kepada siswa agar segera keluar dari ruangan. Sesaat setelah itu, bangunan yang berbahan kayu beserta mobilernya tersebut akhirnya roboh, rata dengan tanah," terangnya.

"Akibat musibah tersebut, proses belajar mengajar terpaksa dihentikan karena tidak adanya ruangan lain yang kosong untuk digunakan," demikian kata Hamdani.

Di tempat terpisah, salah seorang Tokoh Pemuda Ranto Peureulak mengungkapkan sejumlah rumah dan tempat usaha masyarakat rusak.

"Akibat musibah ini, kerugian masyarakat ditaksir mencapai ratusan juta rupiah," sebut Abdul Hamid.

"Kami berharap agar Pemkab Aceh Timur, sudi kiranya memberikan bantuan kepada masyarakat yang tertimpa musibah ini," demikian pinta Abdul Hamid.[ar]
Komentar

Tampilkan

Terkini