![]() |
IST |
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar yang baru terpilih Setya
Novanto menegaskan siap mendukung dan membela Presiden Joko Widodo
(Jokowi) jika maju lagi sebagai calon presiden pada Pemilu Presiden 2019.
"Sepanjang
rakyat masih mendukung Jokowi untuk menjadi presiden periode mendatang,
saya sebagai ketua umum Partai Golkar akan mendukung Jokowi," kata
Novanto pada diskusi "Dialektika Demokrasi: Mengapa
Pemerintah Berebut Partai Golkar" di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta,
Kamis
Menurut
Novanto, pada musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) Partai Golkar di
Bali, 15-17 Mei 2016, Partai Golkar memutuskan mendukung pemerintahan
Presiden Joko Widodo.
Bahkan,
Partai Golkar juga memutuskan keluar dari Koalisi Merah Putih (KMP).
"Partai
Golkar sejak lama slogannya adalah, suara Golkar suara rakyat, sehingga
apa yang menjadi kehendak rakyat akan didukung Golkar," tegasnya.
Menurut
Novanto, Pemilu Presiden 2019 sudah dekat sehingga perlu persiapan sejak
sekarang.
Sebelumnya,
Partai Golkar memutuskan keluar dari KMP pada sidang paripurna Munaslub
Partai Golkar, di Bali Senin (16/5) malam. [Antara]