-->

Hilman: Usai Tabrak Tiang, Novanto Kayak Tidur dan Mulutnya Mangap

27 April, 2018, 00.37 WIB Last Updated 2018-04-26T17:37:04Z
IST
JAKARTA - Mantan wartawan Hilman Mattauch menyebutkan kondisi Setya Novanto mirip orang tertidur setelah menabrak tiang penerangan. Tabrakan itu terjadi ketika Hilman menyetir mobil menuju ke kantor Metro TV. 

"Saya lihat sepintas Novanto orang seperti tertidur dan mulut mangap dikit," ucap Hilman dalam sidang lanjutan terdakwa Fredrich Yunadi di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jalan Bungur Besar Raya, Jakarta Pusat, Kamis (26/04/2018).

Namun, Hilman mengaku tidak melihat jelas luka yang dialami Novanto. Hilman mengaku tidak terlalu fokus pada luka Novanto karena dimarahi ajudan Novanto, AKP Reza Pahlevi, yang juga berada di dalam mobil tersebut.

"Saya tidak perhatikan Novanto karena dimaki-maki Reza," tutur dia.

Kecelakaan itu terjadi pada 16 November 2017 di saat Novanto tengah dicari KPK. Hilman yang mengaku mendapat tugas dari Metro TV mencari Novanto untuk keperluan wawancara menemui Novanto di DPR.

Kemudian dalam perjalanan itu, menurut Hilman, Novanto sempat meminta agar wawancara di Metro TV tak terlalu lama. Novanto disebut ingin menuju ke Hotel Mandarin untuk bertemu pengurus DPD I Golkar. 

"Dalam perjalanan, bilang 'Man lama nggak di Metro TV? Mau ke KPK nih'. Saya bilang 'nggak kok cuma sebentar saja'," kata Hilman.

Dalam perkara ini, Fredrich didakwa merintangi penyidikan KPK atas Setya Novanto dalam kasus dugaan korupsi e-KTP. Fredrich, bekas pengacara Novanto, didakwa bekerja sama dengan dokter Bimanesh Sutarjo melakukan rekayasa agar Novanto dirawat inap di RS Medika Permata Hijau untuk menghindari pemeriksaan penyidik KPK.[Detik Nesw]


Komentar

Tampilkan

Terkini