-->

[Foto]: Seribuan Massa Penambang Minyak Geruduk Kantor DPRK Aceh Timur

07 Mei, 2018, 15.37 WIB Last Updated 2018-05-07T08:37:23Z
ACEH TIMUR - Masyarakat penambang minyak di Kecamatan Ranto Peureulak melakukan aksi damai ke Kantor DPRK Aceh Timur, Gampong Titi Baro, Idi Rayeuk, Senin (07/05/2018).

Setidaknya seribuan massa dengan kordinator umum, Saifullah alias Pon Kleng Jangat dalam orasinya menuntut agar masyarakat Ranto  Peureulak bisa  beraktivitas  kembali umumnya para penambang  minyak. 

Selain itu meminta agar membebaskan warga yang ditahan di Polres Aceh  Timur. Kemudian permasalahan ini ditetapkan sebagai musibah dan menjadi bencana daerah.

Foto massa aksi:






Dalam aksi damai tersebut, kemudian dilakukan mediasi antara Forkopimda dan perwakilan massa unjuk rasa diantaranya Ketua DPRK Aceh Timur Marzuki Ajad, Bupati Aceh Timur H. Hasballah H.M Thaeb, Kapolres Aceh Timur AKBP Wahyu Kuncoro, S.IK, MH, Kasdim 0104/Atim Mayor Inf. Luthfi Hadi, Wakil Ketua DPRK Aceh Timur Samsul Akbar, SE dan Sekda Aceh Timur M. Ihsan Ahyat, S.STP, MAP.[Red/IS]
Komentar

Tampilkan

Terkini