-->








Si Jago Merah Lahap Hotel 61 dan Restoran AW, Kodam IM Bantu Damkar Padamkan Api

28 Januari, 2020, 13.17 WIB Last Updated 2020-01-28T06:17:37Z
BANDA ACEH - Prajurit Iskandar Muda  berpartisipasi ikut membantu Damkar memadamkan kobaran api saat terjadi kebakaran Hotel 61 dan restoran cepat saji A&W di Jalan T. Panglima Polem, Banda Aceh, Senin sore (27/01/2020).

Kebakaran ini juga menerbangkan debu ke sekitar lokasi dan beberapa ratus meter dari lokasi. Asap hitam dan debu beterbangan hingga ke daerah Rex, Peunayong, atau sekitar Jalan SR Saifatuddin.
Asap hitam tampak membumbung di udara, di atas restoran dan hotel yang terbakar tersebut. Sementara para petugas pemadam, TNI AD Kodam IM dan Polri berusaha memadamkan api, dengan mengerahkan beberapa mobil Damkar ke lokasi kebakaran yang berada di pusat kota Banda Aceh itu.

Aparat TNI/Polri bersama masyarakat menyaksikan asap hitam yang membumbung ke awan akibat kebakaran yang terjadi di Hotel 61 dan restoran siap saji A&W yang ada di pusat Kota Banda Aceh, Senin sore (27/01/2020).
Melihat asap hitam di awan, warga sekitar kejadian juga ikut menyaksikan kebakaran tersebut, bahkan para pengendara di jalan juga berhenti melihat kebakaran itu.

Hingga petang, sekira pukul 18.00 WIB, api dapat dipadamkan. belum diperoleh informasi penyebab kebakaran dan jumlah kerugian akibat kebakaran yang terjadi saat azan Ashar tersebut. Belum ada laporan adanya korban jiwa akibat kebakaran itu.[Pen IM]
Komentar

Tampilkan

Terkini