-->








21 Pasien Covid-19 di Abdya Dinyatakan Sembuh

14 Agustus, 2020, 18.48 WIB Last Updated 2020-08-14T11:48:31Z
LINTAS ATJEH | ABDYA - 21 pasien yang dinyatakan positif Covid-19 di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), dinyatakan sembuh yang sebelumnya dirawat di ruang isolasi  Rumah Sakit Umum Tengku Peukan (RSUTP).

Pasien yang dilaporkan dan dinyatakan sembuh tersebut saat ini sudah diijin pulang ke rumah masing-masing.

Safliati SST. M.Kes Juru bicara gugus tugas percepatan penanganan covid-19 di Abdya kepada awak media Jum'at (14/08/2020) di Blangpidie menjelaskan, sesuai dengan data hari ini sebanyak 20 pasien yang dinyatakan sembuh itu diantaranya dari tenaga kesehatan 17 orang dan dari masyarakat 3 orang.

"Jadi, jika ditambah 1 pasien sembuh sebelumnya saat ini angka keseluruhan yang sembuh sebanyak 21 orang," katanya.

Safliati juga mengatakan, dari data yang ada, jumlah kasus covid-19 di Abdya jumlah keseluruhan sebanyak 25 kasus meliputi 21 orang pasien, 1 orang meninggal dan sebanyak 3 orang masih dirawat.

Dari sekian banyak kasus covid-19 di Abdya, terbanyak ditemukan dari kalangan medis yang bertugas di Rumah Sakit Umum Teungku Peukan sebanyak 17 kasus, sementara 8 lainnya dari kalangan masyarakat.

"Alhamdulillah pasien covid-19 yang dinyatakan sembuh sudah ijinkan pulang ke rumah masing-masing," demikian ungkapnya.[Adi S]
Komentar

Tampilkan

Terkini