-->








Kunjungi DKP Aceh, Ketua DPRK Simeulue Minta Dibangun Pabrik Es

18 Juni, 2021, 09.58 WIB Last Updated 2021-06-18T03:26:30Z

LINTASATJEH | SIMEULUE - Ketua DPRK Simeulue Irwan Suharmi, SE, M.Si, disela-sela kesibukan menyempatkan berkunjung ke Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Aceh, Kamis (17/06/2021).

Kunjungan Ketua DPRK Simeulue yang dampingi Sekretaris Dewan Simeulue Isal Amri, SE, MSi, itu diterima langsung oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Aliman, S.Pi.


Dia mengatakan, dalam kunjungan tersebut dirinya menyampaikan sejumlah aspirasi masyarakat Kabupaten Simeulue kepada Pemerintah Aceh melalui Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh.


Salah satunya pembangunan Pabrik Es dan tambatan perahu serta pabrik garam. Karena sarana ini, kata Irwansangat dibutuhkan nelayan wilayah Kabupaten Simeulue.


TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM


"Kita harap permintaan dan kebutuhan nelayan Simeulue dapat terakomodir dan ditindaklanjuti melalui Dinas Kelautan dan Perikanan  pihak Kementerian atau yang mempunyai kewenangan di bidang tersebut," harapnya.


Sementara Kadis DKP Aceh Aliman menyampaikan, dia akan mengkaji ulang harapan masyarakat Simeulue sehingga bisa menemukan solusi untuk bisa menindaklanjuti ke Kementerian.


"Insya Allah untuk Kabupaten Simeulue tetap kita fokuskan dan perhatikan dalam bidang apapun, mengingat sumber daya alam yang cukup besar dapat mendongkrak perekonomian nelayan khususnya masyarakat Simeulue," imbuhnya.[FIR]

Komentar

Tampilkan

Terkini