-->

Pembaruan Podcast, Ajang Informasi dan Hiburan Masyarakat Karawang

12 September, 2021, 17.01 WIB Last Updated 2021-09-12T10:01:34Z
LINTAS ATJEH | KARAWANG - Seiring perkembangan media sosial yang sangat pesat dibarengi menjamurnya media online di tanah air dibutuhkan inovasi baru untuk menggaet pembaca. 

Untuk menjawab hal ini, Pimpinan Redaksi Media Online Kabarpembaruan.id, N. Hartono menginisiasi program baru bertajuk "Pembaruan Podcast".

Dalam podcast ini akan membahas isu-isu trending di tingkat nasional maupun daerah dengan menghadirkan narasumber yang berkompeten di bidangnya.

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

"Untuk awal program kita jadwalkan mendatangkan Tokoh Regional Jawa Barat. Kita akan bahas masalah politik, hukum kemudian berita-berita yang sedang trending," ujar pria yang akrab disapa Romo ini, Minggu (12/09/2021).

Dijelaskan juga, dalam podcast nantinya digelar di Room Studio Podcast Kabarpembaruan.id Rawagede, Kecamatan Rawamerta.

"Kita juga menerima request dari netizen,  untuk mendatangkan narasumber membahas masalah-masalah yang trending topik. Prinsip kami, podcast yang akan kami hadirkan bisa mengedukasi secara positif, khususnya bagi masyarakat Karawang," tegas Romo.[Armuz]
Komentar

Tampilkan

Terkini