-->








Kebakaran di Kota Lintang Aceh Tamiang, Satu Rumah Ludes Dilahap Si Jago Merah

27 Desember, 2021, 19.51 WIB Last Updated 2021-12-27T12:52:17Z

Kondisi rumah milik warga Kampung Kota Lintang, bernama Aman (48) yang terbakar Senin (27/12/2021) sekira pukul 14.30 WIB | Foto: Dok BPBD Aceh Tamiang.
 
LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Musibah kebakaran terjadi di Kampung Kota Lintang, Kecamatan Kota Kualasimpang, Aceh Tamiang, Senin (27/12/2021) sekira pukul 14.30 WIB. 

Atas musibah kebakaran tersebut, satu unit rumah semi permanen milik warga yang bernama panggilan Aman (48), berprofesi sebagai tukang service alat elektronik habis dilahap si jago merah.

Rumah yang dilahap si jago merah tersebut berada ditengah pemukiman padat penduduk, namun api tidak sempat merembet ke rumah lainnya setelah 7 mobil pemadam kebakaran diterjunkan BPBD Aceh Tamiang.

Kepala BPBD Aceh Tamiang Syahri, SP, didampingi Kasi Damkar Doni Indrawan saat dikonfirmasi LintasAtjeh.com mengatakan, musibah kebakaran terjadi pada siang hari, dan penghuni rumah tidak ada ditempat.

"Saat rumah terbakar, pemiliknya tidak ada. Rumah dalam keadaan kosong. Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Belum diketahui sumber api atas musibah kebakaran ini," demikian ungkap Kepala BPBD Aceh Tamiang, Syahri, SP.

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

Kasi Damkar Doni Indrawan juga menambahkan, saat terjadinya kebakaran tadi cuasa dalam keadaan panas, ditambah lagi dengan adanya angin sehingga api dengan mudah melalap rumah tersebut, terlebih sebagian besar material rumah terbuat dari kayu.

Lanjutnya lagi, api dapat dipadamkan setelah tujuh unit mobil pemadam kebakaran dan satu mobil tangki air milik BPBD dikerahkan kelokasi kebakaran untuk melakukan pemadaman.

"Karena kondisi badan jalan menuju lokasi kebakaran sempit, petugas dengan sigap menyiram rumah tersebut dari semua arah agar api tidak merembet kerumah warga lainnya" terang Doni.

"Kita sempat perintahkan anggota pemadam yang dibantu warga untuk memasukkan selang mobil pemadam kerumah warga yang berada dibelakang rumah yang terbakar agar api cepat padam," pungkasnya.[ZF]

Komentar

Tampilkan

Terkini